Belajar Coding? Dicoding aja...

in #coding5 years ago

Saya selalu termotivasi untuk belajar coding dan menjadi seorang maker, baik itu sebuah aplikasi ataupun sebuah web.

Coder atau Programmer adalah seorang creator sekaligus penyihir, dengan kemampuan yang dimilikinya, mereka dapat membuat sesuatu dari nol dan menjadi bermanfaat.


Kali ini saya akan berbagi informasi yang bisa digunakan untuk belajar Coding dalam bahasa Indonesia, yaitu Dicoding.

Moto mereka adalah...

Jadilah tuan rumah di negeri sendiri dengan belajar langsung dari para inovator dan developer expert
Setidaknya ada empat hal penting yang bisa dilakukan di Dicoding;
  • Academy
Tempat kamu belajar coding, baik yang berbayar maupun yang gratis, kelas andalan menurut saya adalah kelas Android developer, tapi kelas-kelas yang lain juga sangat berkulitas.
  • Challenge
Ini berisi tantangan yang dapat kamu ikuti untuk mengetahui sejauh mana kemampuan kamu dalam menyelesaikan masalah dan berkontribusi pada perusahaan IT nasional ataupun multi-nasional.
  • Event
Event ini sendiri dibuat dengan tujuan untuk membangun jaringan dan koneksi yang luas. Hal ini penting untuk saling berbagi dan belajar.
  • Job Platform
Dan yang terakhir adalah lowongan pekerjaan yang dikhususkan bagi developer.


Belajar coding di platform ini ada yang berbayar ada pula yang gratis, sekarang sedan ada program Beasiswa Digitalent dari Kominfo, jadi ada beberapa kelas yang seharusnya bayar tapi bisa belajar secara gratis dengan tenggat waktu yang sudah ditetapkan.

Saya sarankan untuk mencoba mengikuti kelas yang gratis dulu untuk menambah ilmu baru dan relasi baru.


Posted from my blog with SteemPress : https://iqbaladan.com/belajar-coding-dicoding-aja/

Sort:  

Hi, @iqbaladan!

You just got a 0.43% upvote from SteemPlus!
To get higher upvotes, earn more SteemPlus Points (SPP). On your Steemit wallet, check your SPP balance and click on "How to earn SPP?" to find out all the ways to earn.
If you're not using SteemPlus yet, please check our last posts in here to see the many ways in which SteemPlus can improve your Steem experience on Steemit and Busy.

Coin Marketplace

STEEM 0.32
TRX 0.12
JST 0.034
BTC 64837.84
ETH 3174.86
USDT 1.00
SBD 4.17