| LFC GW #22 : Brighton, Mulai Berlari, Liverpool? |

in #football5 years ago

image
Memulai kembali kemenangan vs Brighton [1].

"Layaknya laga awal bagi Liverpool di tahun ini, setelah dua kekalahan sekaligus tersingkir dari Piala FA. Tidak ada alasan tidak meraih hasil maksimal di pertandingan ini. Menang di pertemuan pertama di Anfield, kini poin penuh akan membuat Liverpool berlari menjauh di papan klasemen."


My steemian friends.

Meski masih memimpin klasemen sementara dengan selisih 4 poin dari Manchester City, namun sepasang kekalahan, dari City dan yang terakhir kalah dan tersingkir di Piala FA dari Wolverhampton, membuat keseriusan Liverpool mencapai target tahun ini kembali diperbincangkan. Karena sepasang kekalahan itu terjadi di dua laga awal tahun 2019, setelah cukup gemilang di sepanjang perjalanan musim di tahun 2018.

Fokus Liverpool yang kini tinggal menyisakan dua ajang, dibutuhkan pembuktian di akhir pekan ini, saat melakukan laga tandang kontra Brighton and Hove Albion. Pada pertemuan pertama di Pekan ke 3 tanggal 25 Agustus 2018, The Reds menang tipis lewat gol tunggal Mohamed Salah.

image
Gol tunggal Salah di Anfield [2].

Brighton sendiri bukan lawan yang mudah meski kini masih berada di peringkat 13 klasemen. Selain berani bertarung secara ketat seperti di laga pertama, kondisi The Reds juga sedang timpang di lini belakang. Virgil van Dijk merupakan satu-satubya bek tengah yang tersedia, yang menjadi starter disepanjang musim ini. Joel Matip, Joe Gomez dan terakhir Dejan Lovren mengalami cedera saat awal laga di Molineux Stadium. Gelandang Fabinho difavoritkan tampil mendampingi kapten timnas Belanda itu, seperti saat kontra Wolves tersebut.

image
van Dijk, bek tengah Liverpool yang siap tampil [3].

Siapapun yang diturunkan Juergen Klopp kali ini, kemenangan adalah hal yang wajib dipenuhi Liverpool, apabila tidak ingin semakin jauh tenggelam. Fokus yang tinggal hanya di Liga Primer dan Liga Champions mengharuskan The Reds tampil maksimal di setiap laga menuju akhir musim ini.

image
Wajib untuk all out, Klopp!.

Prediksi Liverpool XI : Alisson; Trent, van Dijk (c), Fabinho, Robertson; Shaqiri, Wijnaldum, Keita; Mane, Firmino, Salah.


Regards,
@yulismal


Sumber gambar dari : 1, 2, 3 dan 4.

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by yulismal from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70797.92
ETH 3553.00
USDT 1.00
SBD 4.76