Fishermen on Coastal, My Photos Spot (Bilingual)

in #indonesia6 years ago

What is the most dominant work doing by citizens who inhabit the coastal area? Fishermen. Surely that's one of the answers most often given when we ask the question as above. The answer is certainly true. That is the work that continues to be passed down from generation to generation.

Fishermen do not have to swing a boat or catch fish in the middle of the sea. Or become a crew member to catch fish to the vast ocean. Now many fishermen are also looking for fish on the beach. They are the trawlers.

On every holiday, I like to hunting photos by the beach. One of the photo spots that I like is the seine trawl. In my mind, these trawlers are very compact. When pulling the net, their footsteps are so unique. Not only the feet, but their waist also seemed to dance a beautiful dance. So good to see.

No wonder if I'm willing to wait for them to pull the trawl up. Until they can draw the fish to the shore and put it in a basket. What about you Stemians friends? Is it fun to immortalize the photos of the fishermen who pull the seine?

*INDONESIA*

Spot Foto Para Nelayan di Bibir Pantai

Apa pekerjaan paling dominan yang dilakukan warga yang mendiami kawasan pantai? Nelayan. Pasti itu salah satu jawaban yang paling banyak diberikan bila kita mengajukan pertanyaan seperti di atas. Jawaban tersebut tentu benar adanya. Itulah pekerjaan yang terus diwariskan secara turun temurun.

Nelayan tak harus mengayun sampan atau menjaring ikan di tengah laut. Atau menjadi anak buah kapal untuk menangkap ikan ke lautan luas. Sekarang banyak juga nelayan yang mencari ikan di bibir pantai. Mereka adalah para penarik pukat.

Pada setiap hari libur, saya suka hunting foto di tepi pantai. Salah satu spot foto yang saya sukai adalah para penarik pukat. Dalam pemikiran saya, para penarik pukat ini sangat kompak. Saat menarik pukat, langkah kaki mereka begitu seragam. Tak hanya kaki, tetapi pinggang mereka juga seakan sedang menarikan sebuah tarian yang indah. Begitu enak dilihat.

Tak heran jika saya rela menunggu mereka menarik pukat hingga selesai. Hingga mereka bisa menarik ikan ke bibir pantai dan memasukkannya dalam keranjang. Bagaimana dengan Anda para sahabat Stemians? Apakah ikut senang mengabadikan foto kekompakan para nelayan yang menarik pukat? 

Sort:  

@mukhtarilyas, kekompakan para neayan bang @aiqabrago tidak peru di komando karena memiliki orientasi dan persepsi yang sama, mendapatkan yang banyak. Idah sekali saling berbagi.

Inilah salah satu sisi kehidupan para pencari rezeki khususnya para nelayan, salah satu sisi kehidupan yang berasaskan persaudaraan, jiwa gotong royong dan memperlihatkan betapa pentingnya kebersamaan dalam hidup terimakasih bg @aiqabrago selamat istirahat dan sukses selalu

Wow fishing.
Good catch ...

Gambar aktifitas nelayan yang sangat luar biasa.
Sebuah arti terpatri dalam tarek pukat yaitu kebersamaan.

Sungguh foto yang humanis

nelayan dan petani adalah dua sijoli yang berperan dalam kelangsungan kehidupan masyarakat di Indonesia. Dan mereka bekerja dengan iklas demi melanjutkan hidup dan anak istrinya.

Aktivitas para nelayan dan pembantu menarik jaring di bibir pantai dalam bidikan kamera yang sangat sempurna dan menakjubkan.

Coba pantainya lebih bersih, pasti fotonya jadi lebih indah ya bg 😁

Poto yang bagus, tarek pukat semangat gotong royong yang tinggi , pembagian hasil pukat yang adil. Ini contoh yang baik

Dan, dulunya banyak kita dapatkan kalangan perempuan yang juga ikut andil dalam bagian Tarek Pukat. Kini para perempuan sudah disibukkan dengan Peh Keureupuek dan Culek Tirom.

Dan kalau gak salah ada tari tradisional Tarik Pukat bang @aiqabrago ya. Dulu sewaktu saya KPM di Aceh Selatan, Labuhanhaji. Warga disana hampir setiap pagi menangkap ikan dipinggir pantai. Persis seperti yang abang katakan. Tarikan mereka kompak. Pemandangan yang sangat menakjubkan.

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70733.96
ETH 3563.16
USDT 1.00
SBD 4.76