Perbedaan Single dan Jomblo

in #indonesia6 years ago

Selamat menikmati hari bahagia Steemian...

Berkomunikasi dengan Chat, kadang-kadang banyak lucunya, malam ini aku coba menulis sedikit percakapan yang aku alami dari hasil Chat WhatsApp.

Abang single atau jomblo nih????
Begitu pertanyaan gadis berkaca mata pemilik nama Fie pada chat WhatsApp tadi, ayunan jemari sedari tadi lancar menari diatas layar Hp tiba-tiba berhenti seketika, coba kubaca ulang isi pertanyaannya, memastikan apakah aku salah baca atau tidak.

Lantas aku membalas chat nya "untuk apa abang jawab pertanyaan yang sudah ada pilihan jawaban yang beda tetapi serupa".

Sengaja aku membalas dengan jawaban yang sedikit diplomatis, agar pembicaraan bergulir pada topik pembahasan yang lain, awalnya caraku ini berhasil, ia terkecoh sesaat dan tidak menimpal pertanyaan serupa.

Namun hanya berlangsung sesaat, Fie mulai memelintir kembali pertanyaan tadi, dengan penegasan; "abang jawab dulu yang ini!" (Terkait pertanyaan 'abang single atau jomblo').

Seperti biasa, aku menjawab pertanyaannya dengan pertanyaan pula, "untuk apa abang jawab?" Tanyaku. "Hanya mau ngucap Alhamdulillah saja bang", "kan sama saja",timpaku. "Beda bang, beda pilihan beda pula Alhamdulillahnya bang", dengan tambahan emotion senyum di ujung kalimatnya.

Aku mulai bingung, apa yang ada dalam fikiran gadis ini, ia memberi pertanyaan dengan dua pilihan jawaban yang menurutku sama saja.

Baiklah, aku mencoba ikuti irama chat nya, aku mulai menintanya untuk menjelaskan, "bedanya apa Fie?", tanyaku sekali lagi, "coba abg jawab salah satunya", balasnya. "OK, abang single", balasku singkat, lalu ia membalas dengan kalimat "Alhamdulillah...", aku sedikit bingung, dengan masih ingin tahu kalau aku kelanjutannya, "Jomblo", lalu ia membalas, "Sebenarnya abang ini Single atau Jomblo sih?" "Kalau abang jomblo, "Alhamdulillaaah Yaaaa Allah....".

Seraya membaca pesannya aku tak sanggup menahan tawa, walau masih belum paham apa maksud nya, paling tidak kedua tanggapannya memang berbeda. Fie, coba jelasin, apa beda keduanya itu, sehingga tanggapan terhadap keduanya juga beda?

"Begini bang, Single : punya calon, tapi belum menikah, sementara Jomblo : sama sekali kosong, belum punya calon apalagi segera menikah.

Membaca pesannya, sontak pecah tawaku, aku baru ngeh, ternyata beda jomblo dan single itu berat. hahaha...

Lalu sengaja aku membalas pesan itu dengan intonasi rendah, hanya ingin tahu apa tanggapannya ketika aku membalas "Kosong, Hampa, hambar, gersang, kerontang, berlubang, mungkin derajat nya itu diatas jomblo lagi abang rasa", tanpa menunggu lama balasan darinya, "Allaaaaaaahuakbaaaarrrrr...." segitu nya ya bang", balas Fie dengan emotion yang aneh. Hahahahha......

Fie, Setelah abang beri jawaban, abang harap ini jadi rahasia kita. hehee...

Salam...
@mc-jack

Sort:  

Hana ubat Wak... Hehe

Ubat chit bak dron, hehhehe

Jadi ini jembatan cumasatu ya sobat gak ada pasanagan nya y

Hehehe, kalau yang jomblo dan ingin punya pasangan, sebaik nya jangan lewati jembatan ini bang, khusus diperuntukkan bagi yang sudah putus asa, hahahh

Jembatan ini lokasi nya lokasi wisata rumah hobbit yogyakarta bang

single sendiri, jomblo nyan plesetan dari bahasa sunda bg... jom loh

Gitu pulak, loh, koq bisa jom?

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.12
JST 0.034
BTC 64418.55
ETH 3157.64
USDT 1.00
SBD 4.06