Habiskan makanannya, karena diluar sana masih banyak orang yang kelaparan

in #indonesia5 years ago

image

Jujur saya muak dengan orang yang menyia-nyiakan makanan mereka. Kerap kali saat saya kesebuah resepsi pernikahan saya kesal dan membatin, jika melihat ada tamu undangan yang mengambil banyak namun hanya sekedar mencicipinya saja, sisanya dibiarkan saja disitu.

Kasian dengan pemilik hajatan tersebut, membuat sejumlah makanan mereka terbuang sia-sia. Akibat ulah oknum yang tak punya hati. Jika memang tidak sanggup menghabiskannya mengapa harus mengambil dalam jumlah banyak. Ambil saja sedikit jika hanya berniat mencicipinya saja. Jika memang berselera tinggal tambah saja sedikit lagi.

Tidak semua orang beruntung bisa makan seperti diri anda. Maka bersyukurlah ketika Allah masih memberikan sejumlah nikmat makanan kepada anda. Jika pun ada sedikit rasa yang kurang berkenan di lidah. Anggap saja, itu adalah bagian dari varian rasa. Atau pilihan rasa. Bahkan banyak orang ingin makan apa saja, karena tidak ada pilihan makanan yang lain bagi mereka.

Seperti banyak kasus yang pernah kita temukan beberapa waktu lalu. Seorang nenek terpaksa harus mengkonsumsi rumput karena ketiadaan makanan di tempatnya. ia tinggal seorang diri di sebuah bukit yang agak jauh dari perkampungan karena tidak adanya akses sehingga ia terpaksa memakan rumput sebagai pengganti nasi seperti yang kita makan hari ini.

Seperti kasus yang lain, ketika saya berada di Lombok beberapa waktu lalu. Ada seorang tetangga yang tidak begitu jauh dari tempat tinggal saya. Mereka terpaksa harus mengkonsumsi nasi aking sebagai makanan sehari-hari mereka. Saya sempat bertanya saat itu kepada rekan saya yang berasal dari Lombok. apa itu nasi aking maklum saya tidak pernah mendengar sebelumnya nama dari nasi yang saya anggap asing itu.

Ternyata setelah diam jelaskan panjang lebar soal nasi aking saya kaget bukan kepalang. Nasi aking adalah nasi sisa yang dikumpulkan kemudian dikeringkan setelah itu disimpan itulah yang menjadi santapan mereka sehari-hari. Miris membuat air matanya meleleh ketika mendengarnya. di negeri yang katanya begitu makmur dan subur ternyata masih ada orang yang terpaksa mengemis makanan di sisa-sisa sampah yang tak layak konsumsi tersebut.

maka dari beberapa kasus seperti itu sudah sepantasnya kita bersyukur atas apa yang kita miliki hari ini. Jangan pernah menyia-nyiakan makanan yang kita miliki. Ambillah makanan sesuai dengan isi perut anda jika memang tidak sanggup dihabiskan jangan dipaksa diambil bagian yang begitu banyak inti dari tulisan ini adalah jangan pernah kita sia-siakan makanan karena diluar sana masih banyak orang yang ingin makan seperti kita tapi mereka tidak memilikinya.

image

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70733.96
ETH 3563.16
USDT 1.00
SBD 4.76