Dua Acara di Hari Sabtu / Two Events on Saturday

in #indonesia5 years ago

Selamat malam sahabat Steemian, malam Minggu ini cuaca sangat cerah, angin berhembus pelan menambah kesejukan suasana di malam Minggu yang indah bagi yang merasakannya.

Malam ini aku ingin berbagi cerita tentang kegiatanku tadi siang. Setelah selesai beres-beres rumah, masak dan menyeterika pakaian. Aku mengajak anak keduaku Aisyah untuk berkunjung (kondangan) ke rumah temanku yang sedang melangsungkan acara pernikahan anaknya yang bernama Fitri.
image

Kebetulan aku datang pada tengah hari sekitar jam satu siang, para tamu dari keluarga pengantin sebagian sudah pulang sehingga suasana di sana tidak terlalu ramai dan aku bisa menikmati hidangan yang disajikan tanpa terganggu oleh keramaian para tamu yang berdatangan. Sebuah band lokal turut memeriahkan acara pernikahan Fitri dan pasangannya.
image

Salah satu pemain gitar dari band lokal tersebut aku dapat mengenalinya. Dia adalah Kemal, anak dari pasangan pak Haji Tanwir dan ibu Hajjah Zahroh, pemilik Sekolah Dasar Islam HM Asman dan TK Az-Zahroh serta salah satu keluarga yang terpandang di kampung Susukan. Aku salut Kemal tidak merasa canggung atau malu menjadi salah satu pengisi acara panggung di resepsi pernikahan di kampung Susukan tempat tinggalnya.
image

Sorenya setelah pulang kondangan aku mengajak anak-anakku untuk mampir ke Chilla Ice Cream cafe yang berada di dekat minimarket Alfamart di kampung Susukan, Bojonggede, Bogor propinsi Jawa Barat, Indonesia.
image

Aku membelikan es krim untuk anak-anakku. Es krim yang murah meriah tetapi tetap lembut dan enak rasanya. Aku membelikan es krim mini seharga dua ribu Rupiah untuk Aisyah dan Meta. Aisyah memilih es krim rasa vanilla sedangkan Meta memilih es krim rasa cokelat. Meskipun hanya es krim mini murah meriah tetapi mereka merasa sangat senang karena aku sudah mengajaknya ke cafe Chilla Ice Cream.
image

image
Kebetulan hari Sabtu tanggal 13 Oktober 2018 bertepatan dengan ulang tahun anak pertamaku Zahra Fitriansya yang ke-11. Aku pun membelikan es krim rasa vanilla untuknya. Ukurannya sedikit lebih besar dari es krim mini adik-adiknya. Harganya cukup murah hanya lima ribu Rupiah per cup. Aku hanya mampu membelikan es krim yang murah di hari ulang tahun anak pertamaku karena isi dompetku sudah menipis hanya cukup untuk jajan mereka. Alhamdulillah anak-anakku adalah anak-anak yang sangat mengerti dengan keadaan ekonomi kedua orang tuanya. Mereka tidak pernah memaksa untuk dibelikan makanan atau jajanan mahal.

image
Dua tusuk scallop ini harganya hanya enam ribu Rupiah, kami menikmatinya bersama-sama. Indahnya kebersamaan, hematnya kesederhanaan dan nikmatnya berbagi makanan sepiring bersama, hehehe..

Demikian ceritaku yang tidak menarik ini. Maklumlah aku menuliskannya sambil menyuapi makan anak-anakku sehingga kurang fokus dalam membuat postingan.

image
Gambar Kue ulang tahun untuk Zahra
Buat anak pertamaku Zahra Fitriansya, selamat ulang tahun, semoga panjang umur, sehat selalu, berkah rezekinya dan menjadi anak yang pintar, Sholehah dan rajin merawat diri. Maafkan mamah dan papah yang belum bisa memberikan kejutan yang menyenangkan di hari ulang tahunmu. Semoga Zahra bisa menjadi kakak yang baik dan menjadi teladan bagi adik-adiknya, Amiin Ya Robbal Alamiin.

Terima kasih, selamat menikmati malam Minggu. Semoga harimu menyenangkan.

  • English Version :

Good night friend Steemian, this Saturday night the weather is very bright, the wind blows slowly adding to the cool atmosphere on a beautiful Sunday night for those who feel it.

Tonight I want to share stories about my activities this afternoon. After finishing cleaning the house, cook and iron clothes. I invited my second child Aisyah to visit to the house of my friend who was holding a wedding for her daughter named Fitri.

I happened to come at noon around one o'clock in the afternoon, the guests from the bride's family partially returned home so the atmosphere there was not too crowded and I could enjoy the dishes served without being disturbed by the crowds of arriving guests. A local band also enlivened Fitri's wedding and him partner.

One of the guitar players from the local band I can recognize. He is Kemal, the son of Mr. Haji Tanwir and the mother of Hajjah Zahroh, the owner of HM Asman Islamic Primary School and Az-Zahroh Kindergarten and one of the respected families in Susukan village. I salute Kemal does not feel awkward or ashamed to be one of the stage performers at a wedding reception in Susukan village where he lives.

In the afternoon after going home, I invited my children to stop by Chilla Ice Cream cafe near Alfamart minimarket in Susukan village, Bojonggede, Bogor, West Java province, Indonesia.

I bought ice cream for my children. Cheap ice cream but still soft and delicious. I bought a mini ice cream for two thousand rupiah for Aisyah and Meta. Aisyah chose vanilla flavored ice cream while Meta chose chocolate ice cream. Even though only mini ice cream is cheap but they feel very happy because I've invited her to the Chilla Ice Cream cafe.


Incidentally on Saturday, October 13, 2018, it coincided with the birthday of my 11th first child Zahra Fitriansya. I also bought vanilla ice cream for him. The size is slightly larger than the mini ice cream of his siblings. The price is quite cheap, only five thousand Rupiah per cup. I was only able to buy cheap ice cream on my first birthday because the contents of my wallet were thinning just enough for their snacks. Thank God, my children are children who really understand the economic situation of their parents. They never force to buy expensive food or snacks.


Two sticks of this scallop cost only six thousand Rupiah, we enjoy it together. The beauty of togetherness, the simplicity and the joy of sharing food with a plate together, hehehe ..

This is my unattractive story. It is known that I wrote it while feeding my children so it was less focused on making posts.

image
picture of a birthday cake for Zahra
For my first child Zahra Fitriansya, happy birthday, hopefully longevity, healthy always, blessing her fortune and being a smart child, Sholehah and diligently taking care of herself. Forgive mamah and papah who can't give a pleasant surprise on your birthday. Hopefully Zahra can be a good sister and be an example for her siblings, Amiin Ya Robbal Alamiin.

Thank you, enjoy Sunday night. Have a nice day.

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

acara yang padat dan tentu sangat menyenangkan... apalagi lihat es kremnya jadi ngiler...hahahhaa

Alhamdulillah

Ayo bang @catataniranda silahkan dicicipi es krimnya 😋😁

Selamat Menempuh Hidup Baru. Semoga Menjadi keluar yang sakinah dan mawadah. Amin. tolong ucapin ya buat temannya. hehe

Posted using Partiko Android

Amiin YRA
Terima kasih bg @rushlee

Ok ,siap! 👍

beautiful wedding

Semoga kedua mempelai menjadi keluarga Sakina, mawadah,&;warahmah.Amiinn

Amiin YRA
Terima kasih mbak @ettydiallova

Coin Marketplace

STEEM 0.36
TRX 0.12
JST 0.039
BTC 69735.97
ETH 3533.64
USDT 1.00
SBD 4.72