Hari Terakhir Orientasi Aceh Peace Camp, Besok Kami Akan Ke Desa-Desa di Pedalaman Aceh

in #life6 years ago

fisik.jpg

Tidak terasa sudah seminggu saya berada di sekretariat Rumah Relawan Remaja di Peukan Bada, Banda Aceh. Saya sudah melalui dua tahap dari keseluruhan tahap Aceh Peace Camp ini. Kami telah melalui dua orientasi, orientasi fisik dan orientasi kurikulum. Hari ini adalah hari terakhir orientasi kurikulum sebelum kami ditempatkan ke desa-desa untuk mengajar kepada anak-anak di pedalaman.

Pada masa orientasi kurikulum ini kami melalui beberapa tahap, yaitu perkenalan diri sesama relawan, kemudian ada peace school, dan beberapa kegiatan lainnya. Di sini kami juga mengadakan simulasi mengajar mengenalkan anak-anak pada alam. Tujuannya adalah supayah mereka lebih mencintai alam sekitarnya. Pelestarian alam dan kehidupan harus dimulai sejak dini.

fisik1.jpg

Besok, kami akan menjalani masa-masa mengajar selama lebih kurang seminggu (7-15 Juli) di desa-desa. Ada lima desa yang akan ditempati oleh para relawan remaja ini dalam rangkaian kegiatan Aceh Peace Camp 2018, tiga diantaranya adalah desa Baling Karang, Aceh Timur. Kemudian ada Kampung Bah Serempah, Aceh Tengah. Yang terakhir adalah kampung Rinon di Pulo Aceh.

Tidak ada yang sangat membahagiakan kecuali hari-hari menunggu penempatan di desa. Ada rindu yang harus dibayar. Tahun lalu saya ditempatkan di desa Bah Serempah, Aceh Tengah. Rasa rindu yang mendalam untuk bertemu dengan anak-anak di desa tersebut sangat kuat. Saya bahkan sesekali melihat foto selama penempatan di sana sebagai penawar rindu.

fisik2.jpg

Namun, sekarang saya sudah siap untuk kembali mengajar di desa-desa tersebut. Bersama dengan teman-teman relawan lainnya, saya sudah siap secara fisik dan mental untuk berada di sana. Kami akan kembali ke sekretariat Rumah Relawan Remaja pada tanggal 15 Juli 2018. Pada tanggal berkutnya, 16 Juli 2018 kami akan melakukan evaluasi terhadap kegiatan Aceh Peace Camp, penempatan di desa yang dilakukan selama seminggu tersebut sebelum kembali kepada aktifitas masing-masing.

fisik3.jpg

Ada kebahagiaan yang tidak bisa diceritakan dalam bentuk tulisan. Masa-masa ini akan terus dikenang sebagai pengalaman yang berharga. Sebaik-baik manusia adalah mereka yang bermanfaat bagi orang lain. Teruslah berkarya dan berkreatifitas, Steemian.


Salam Hangat
Nindi


logo KSI Banda Bannner.jpeg

Sort:  

Halo @nindimtr, terima kasih telah menulis konten yang kreatif! Garuda telah menghampiri tulisanmu dan diberi penghargaan oleh @the-garuda. The Garuda adalah semua tentang konten kreatif di blockchain seperti yang kamu posting. Tetap menghadirkan konten kreatif ya, Steem On!

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.11
JST 0.032
BTC 61830.08
ETH 2986.99
USDT 1.00
SBD 3.73