GOLONGAN MANAKAH HATIMU ?

in #motivation6 years ago (edited)

Hati adalah segumpal daging yang terdapat di dalam tubuh manusia. Meskipun niat atau isi hati di sanubari seseorang tidak kita ketahui, tetapi isi hati akan tercopy ke sifat dan perilaku manusia itu sendiri. Penulis akan menguraikan golongan hati yang terbagi dalam tiga macam. Termasuk ke golongan manakah hati kita..??. Mari di simak untuk penyegaran hati.


pixabay.com

 

Pertama hati yang sakit, Hati yang sakit bukanlah sakit hati, hati yang sakit adalah hati yang lalai dan lupa dalam menjalankan perintah Yang Maha Kuasa. Golongan orang yang memiliki hati yang sakit ini jika mendengar suara azan tidak langsung ke mushalla, sering mengulur-ulur waktu. Jika mendengar pengumuman pengajian, tidak juga menuju kesana, alasan banyak dan bermacam. Golongan ini selalu tidak puas dengan apa yang telah di berikan dan kenikmatan oleh Yang Maha Kuasa. Mereka mengeluh saat di berikan sakit, dan lupa Yang Maha Kuasa di saat sehat dan senang.


pixabay.com

 

Kedua hati yang mati, golongan hati ini paling parah, tidak bisa menerima kebaikan dan kebenaran lagi. Orang yang memiliki hati yang mati tidak mau tahu dengan apa itu perintah dan larangan syariat agama. Hati yang sudah mati hanya memikirkan kepentingan duniawi sahaja. Hati yang mati layaknya janazah, apapun yang dikatakan tentang kebaikan dan kebenaran sudah tidak di dengar lagi.


pixabay.com

 

Ketiga hati yang sehat, golongan orang-orang yang berhati sehat sangat sensitif terhadap hal-hal untuk akhirat, jika mendengar berita orang meninggal, orang berhati sehat ini akan sedih, gelisah sampai menangis, karena merasa amalannya sangat sedikit. Begitu juga jika mendengar ada pembangunan tempat-tempat ibadah, tempat pengajian, rasanya belum sempurna dan teringat-ingat jika belum menyumbang sedikitpun. Golongan yang berhati sehat inilah yang mengenal Penciptanya, yang mengenal dirinya, dan tahu kemana tempat tujuan akhir yang terus berlomba-lomba dalam mencari bekal.


pixabay.com

Golongan manakah hatimu..??? tanyakan pada diri anda masing-masing. Semoga kita semua termasuk dalam golongan orang-orang yang berhati sehat. Aminnn.....!!!!

 


by: @nekmudagroh


Posted from my blog with SteemPress : https://nekmudagroh.000webhostapp.com/2018/08/golongan-manakah-hatimu

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.11
JST 0.033
BTC 63594.33
ETH 3039.42
USDT 1.00
SBD 4.10