Al-Ghafar | Allah Yang Maha Menutupi

in #motivation5 years ago (edited)

Menggapai Cinta Allah Swt.

Alhamdulillah. Segala puji hanya bagi Allah Swt. Tiada yang bisa menandingi kekuasaan Allah, yang telah menciptakan alam semesta ini, mengurus segalanya isinya dan mencukupi reseki makhluk-Nya. Shalawat beserta salam semoga selalu tercurahkan kepada baginda nabi Muhammad Saw yang telah memperbaiki akhlak umat manusia, shalawat juga kita limpahkan kepada keluarga nabi dan para sahabat.

Salah satu asma Allah adalah Al-Ghafar, secara bahasa artinya adalah menutup. Apa yang Allah tutup? Setidaknya ada tigal yang ditutup oleh Allah. Diantaranya adalah

Pertama, Allah menutupi yang buruk tetapi pada saat yang sama Allah memperlihatkan yang indah. Sebagai contoh, tubuh manusia yang terlihat oleh mata kita atau yang terlihat di depan kamera itu adalah yang ditutup oleh Allah, sedangkan dibalik itu sebuah ada tulang tengkorak, jaringan otot, syaraf, daging, tulang dan sebagainya. Apabila semua itu transparan tidak ditutupi oleh Allah makan akan nampak mengerikan.

Kedua, Allah menutupi apa yang kita pikirkan. Apa yang kita pikirkan tidak akan diketahui oleh orang lain. Seandainya orang lain tahu apa yang sedang kita pikirkan, tentu akan kacau hidup ini karena setiap kali kita berpikiran jelek kepada orang lain maka akan diketahui oleh orang yang sedang berada di dekat kita. Oleh karena itu Allah menutupi apa yang terlintas dalam pikiran kita.

Maha Besar Allah yang telah menutupinya. Allah Maha Mengetahui meskipun orang lain tidak mengetahui lintasan dalam pikiran kita. Allah Swt berfirman:

“..dan Kami mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya..” (QS. Qof [50] : 16)

image

Ketiga, Allah menutupi keburukan dan aib kita sehingga tidak diketahui oleh orang lain. Ini sungguh luar biasa, manusia tidak mengetahui aib sesamanya. misalkan para murid mengetahui aib gurunya maka murid tersebut tidak akan mau mendengarkan gurunya, umat tidak akan mendengar nasehat ulamanya, bahkan jika anak mengetahui aib orang tuanya, maka seorang anak tidak akan patuh pada orang tuanya. Oleh karena itu Allah menutupi semua itu agar kita punya kesempatan untuk memperbaiki diri, dan juga sebagai ketenangan kita berjalan di dunia ini. Coba kalau aib kita dinampakkan oleh Allah, pasti akan banyak ejekan dan hinaan yang kita dapatkan.

Kita harus sadar akan keburukan diri kita dan berupaya untuk memperbaiki diri. Semoga Allah memperindah lahir dan batin kita. Saudara, marilah menjauhi dari penilaian makhluk, yang menjerumuskan kita ke dalam kemunafikan yang hanya ingin terlihat bagus dari pandangan manusia. Hidup di dunia ini hanya keridhaan Allah yang kita cari, hanya penilaian Allah yang kita cari. Semoga kita semakin mengenal dan dekat dengan Allah Swt. Amin ya Rabbal’alamin

Oleh: Teuku Muammar Rival

Referensi: Ceramah KH. Abdullah Gymnastiar di YouTube, dengan tautan dibawah ini:
https://m.youtube.com/results?search_query=aa+gym

U5ds6u_Gk12k_NSPX6232_EYv_Ursf12_ADY_1680x8400

@teukurival

Sort:  

The first photo is pretty! Love the reflection and the color of the sky! :DMo

I immediately visited 😍

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64605.91
ETH 3159.61
USDT 1.00
SBD 4.11