Promo-steem : Diskusi Tentang Harga Steem Dan Steem Dolars Yang Anjlok

in #promo-steem6 years ago

Hallo steemians Indonesia, Apa kabar anda hari ini, saya berharap dalam keadaan sehat selalu.

Hari ini di waktu jam istrihat bekerja, saya dan rekan steemians guru yang terdiri dari saya @zaim4d1, @abdullahj, @m4r200k1 dan @iwalphotograf menuju ke persimpangan desa untuk menikmati secangkir kopi. Tentunya dengan kehadiran kami sesama steemians, tiada hal yang lain yang kami bicarakan kecuali tentang platform Steemit dan tentang anjloknya harga Steem dan Steem Dolars dalam satu minggu ini, hah membuat semangat kami sedikit menurun untuk membuat posting, akan tetapi karena keinginan hati ingin membagi banyak hal, maka posting pun tetap kami luncurkan setiap hari per satu posting agar kita tetap di eksis dan tentu saja kita semakin di kenal oleh whale besar di Steemit.

image

Teman-teman steemians, menariknya dalam diskusi ini karena di sini sedang musim buah durian dan banyak agen atau muge dalam istilah bahasa Aceh yang datang kemari, maka kami pun mengambil sampel harga buah Durian sebagai contoh, teman saya @abdullahj mengungkapkan bahwa Harga 1 Steem saya dengan harga 1 buah Durian ukuran besar sedangkan harga 1 SBD sama dengan harga Durian ukuran sedang. mengapa dia mengungkapkan demikian hal ini berpedoman pada harga Steem dan SBD pada penutupan pasar hari ini dalam mata uang Rupiah yaitu Rp. 15.314,- sama hal dengan harga 1 buah durian ukuran besar di Desa Alue Papeun Nisam Antara, Aceh Utara, Indonesia.

image

Sedangkan rekan kami @m4r200k1 meminta kami untuk berinvestasi dengan membeli Steem dan SBD pada saat sekarang ini semampu kita dan menyimpanya di akun Bittrex atau di akun Indodax anda, saatnya membeli ketika harga murah dan menjual ketika harga naik.Menurut prediksi teman saya ini, di akhir tahun harga mata uang digital akan meranjak naik termasuk harga Steem dan Steem Dolars di dalamnya juga ikut naik, tapi ini hanya prediksi dan memang di dalam dunia bisnis dan investasi segala resiko akan kita ambil karena hal tersebut merupakan langkah untuk suksek, akan tetapi jangan lupa berkonsultasi dengan pakar keuangan digital atau dengan membaca berita dan melihat perkembangan mata uang digital di internet. Lihatlah perkembangan harga Steem Dolars dalam satu minggu ini mengalami penurunan.
sumber id.cryptotops.com

image

Mari teman-teman terus bertahan di Steemit meskipun banyaknya bermuculan platform baru yang mirip Steemit, kita telah berjuang dari awal dan sekarang kita tinggal membuktikan dan memperlihatkan hasil karya kita agar di kenal whale besar dari berbagai proyek yang anda ikuti dan jangan lupa memakai Aplikasi eSteem untuk anda berkarya di Steemit.

Demikianlah diskusi singkat kami yang berlangsung setengah jam ini, semoga bermanfaat dan kami berharap anda tetap berkarya di Steemit tanpa terpengaruh dengan harga Steem Dolars yang anjlok dan investasikan uang anda dengan membeli Steem dan Steem Dolars saat ini karena harganya murah dan di akhir tahun anda akan meraih keuntungan jika harganya naik, tetapi jangan lupa melihat, memprediksikan dam membaca keadaan agar anda sukses dengan investasi anda.


image


Indonesia, 9 Agustus 2018

@zaim4d1

Follow @zaim4d1

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 63855.79
ETH 3113.00
USDT 1.00
SBD 4.04