Menikmati Sensasi "Dom Drien" Di Kampung Durian, Nisam Antara. #2 Selesai.

in #steempress6 years ago


Saya dan tumpukan buah durian.

Gelapnya malam menyelimuti Bumi Nisam Antara, Suasana sejuk sangat terasa di antara hujan gerimis yang masih turun setelah hujan deras beberapa saat yang lalu. Ini adalah pertama kalinya saya merasakan suasana malam di daerah ini, suasana sunyi

dan sepi segera menyelimuti ibukota kecamatan di daerah perbukitan ini. Tidak ada seasana keramaian seperti kota-kota kecamatan di daerah pesisir, hanya terlihat beberapa orang tua dan anak-anak muda menikmati secangkir kopi di antara kepulan asap rokok.


Dokumen pribadi

Saya pun menyempatkan diri untuk menikmati secangkir kopi tubruk, ternyata rasa dan aroma kopi tubruk di daerah ini sangat nikmat dan harum. Tidak terasa jam sudah menunjukkan pukul 21.30 wib, hujan pun telah berhenti total dan rencana Menuju ke kebun durian untuk Jak Dom Drien tetap kami lanjutkan. Rencana awal dan keinginan yang kuat membuat kami mengabaikan saran untuk tidak tidur saja di rumah karena kondisi jalan kekekebun yang becek dan sangat licin.


Memasukkan hasil durian kekarung.

Setelah menyiapkan beberapa peralatan dan keperluan lainnya, Akhirnya kami tetap saja berangkat .Dengan di temani seorang warga setempat dengan mengendarai sepeda motor kami segera Menuju kekebun. Benar saja apa yang di sampaikan, jalan menanjak licin dan becek membuat kami sangat kewalahan mengendarai sepeda motor, apalagi dalam keadaan yang gelap gulita.


Suasana malam di kebun durian|foto FB keponakan saya.

Beberapa kali saya jatuh bangun mendorong Sepeda motor yang tidak mampu untuk mendaki. Dengan tubuh yang di penuhi lumpur, akhirnya kami pun sampai di dangau rangkang dengan tubuh yang sangat kelelahan. Penderita saya tidak cukup disini, saya sempat pula terpeleset dan meramah boh drien yang saya pegang di tangan. Di tengah tawaan saudara saya pun meringis kesakitan dengan tangan yang berlumuran darah, sungguh perjuangan yang sangat berat sekali.


Malam itu kami menginap dalam kebun durian sambil menikmati renyah dan lezatnya buah durian yang jatuh dari pohonnya. Setiap beberapa saat sekali, kami berputar antara pohon ke pohon untuk memungut durian yang runtuh. Malam itu kami kami menikmati sensasi dom drien sambil mendengarkan kembali kisah konflik bersenjata yang pernah terjadi di kecamatan Nisam Antara dari Apa Tafa yang menemani kami malam itu.


Hasil panen durian

Seiring pagi menjelang dan terik matahari pagi yang sudah sedikit mengeringkan jalan yang licin, kamipun kembali dengan membawa durian yang kami pungut semalam setelah tidak lupa pula membeli beberapa buah lagi dari kebun masyarakat setempat. Sungguh sebuah pengalaman pertama yang sangat mengesankan bagi saya, semoga di tahun- tahun panen durian kedepannya saya berkesempatan lagi untuk berkunjung ke Nisam Antara dan kembali ke kebun untuk menikmati durian yang sangat lezat dan nikmat ini.[]

Selesai...


Steempress

 


Posted from my blog with SteemPress : https://abughaisan83.com/2018/08/10/menikmati-sensasi-dom-drien-di-kampung-durian-nisam-antara-2-selesai/

Sort:  

Dak meudeh neu wa meudrat untuk serbu. Khak....

Hahaha, mendadak lon ikot Ureng nyo...@jubagarang

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.032
BTC 64579.45
ETH 3101.05
USDT 1.00
SBD 3.83