Steemian Dalam Menelusuri Jejak Tgk. Awee Geutah di Peusangan Raya

in #steempress5 years ago

Selamat sore, semoga kita masih dalam semangat dan kekuatan yang besar untuk selalu memberikan yang terbaik dalam Platform-steemit ini, sehingga Steem dan Steemit akan kembali memberikan kemudahan yang luar biasa untuk seluruh masyarakat.

IMG-20180401-155331

IMG-20180401-160054

Adapun pada kesempatan beberapa bulan yang lalu, saya dan beberapa sahaba saya steemian yang tergabung dalam komunitas @kokamspycare mengunjungi makam Tgk. Awe Geutah yang berada di Desa Awe Geutah Kecamatan Peusangan Siblah Krueng (pemekaran dari Kecamatan Peusangan) yang mana untuk setiap harinya selalu saja ramai di kunjungi oleh para pengunjung yang berada di Desa Awe Geutah sendiri, maupun masyarakat yang berada di seputaran Desa Awe Geutah bahkan ada yang sengaja datang dari Kota Banda Aceh dan Kota Langsa untuk melihat Keistimewaan dan Sejarah nyata dari Kebesaran dari tgk. Awe Geutah itu sendiri.

IMG-20180401-155648

IMG-20180401-155242

Adapun beberapa gambar Bangunan asli yang saya lampirkan disini adalah Koleksi dari pribadi saya saat berkunjung ke Makam Tgk. Chik Awe Geutah, namun pada tahun 2018 ini, oleh para penjaga makam atau keturunan langsung dari Tgk. Chiek Awe Geutah sudah memberikan larangan untuk mengambil gambar di dalam halaman utama Kuburan berada, sehingga kamipun hanya mendengarkan cerita dari Cucu Awe Geutah tentang sejarah dan perjalanan Panjang beliau.

IMG-20180401-150250

IMG-20180401-150308

Dan untuk gambar terakhir dari tulisan saya hari ini adalah terlihat jalan utama menuju kerumah/Kediaman para leluhur dan Anak serat Cucu dari Almarhum Tgk. Awe Geutah, juga terlihat gambar sebuah Pintu pagar dari besi, dimana konon nya Pintu ini adalah dua Keping, dan dalam tulisan ini terlihat satu keping, sementara Kepingan yang satunya lagi telah di bawa kabur saat penjaran oleh masa-masa Agressi Belanda ke Dua di Indonesia dan Aceh.

Demikianlah tulisan singkat saya dalam mengupas sedikit tentang Keberadan dan sejarah dari Tgk. Awe Geutah yang sudah sangat terkenal sampai kemanca Negara,.Semoga tulisan saya pada kesempatan ini bisa bermanfaat bagi seluruh masyarakat. Sekian dari saya Wassalam,...

Regards @helmibireuen


Posted from my blog with SteemPress : http://helmibireuen.epizy.com/steemian-dalam-menelusuri-jejak-tgk-awee-geutah-di-peusangan-raya/

Sort:  

Saya baru dengar nama beliau bang, apakah beliau seorang ulama karismatik Aceh bang @helmibireuen?

Jelas bahwa Beliau adalah salah satu Ulama Terbesar yang pernah ada di Aceh, dan tulisan beliau pun sangat banyak digunakan oleh Penyair dari bangsa Luar dalam memahami Ilmu Keislaman

Terimakasih bang telah menambah pengetahuan saya. Saya tau Keberadaan tungku awee geutah melalui tulisan bang @helmybireuen.
Nanti saat saya di Bireuen insyaallah saya akan berkunjung ke makam beliau.

Terimakasih @helmibireuen telah mengunjungi desa kelahiran saya dan memposting jejak sejarah tgk. Chiek AweGeutah, salam untuk semua para steemian yang telah berkunjung ke sana, postingan anda telah saya vote dan reestem
Regards
@iskandarawe

Gett bang @iskandarawe semoga tahun depan kami steemian di Peusangan akan kembali bisa ke Makam Tgk.Chiek Awe Geutah

Kop trep ka hana meujak kenan

Payah Jak Loemm,...Bek teuwoe neu Riwang

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70753.86
ETH 3589.34
USDT 1.00
SBD 4.75