Welcome To Batam - Kaki Lasak Goes to Batam Part 1 [Jelajah Silampung]

in #travel5 years ago

image

Batam, sebuah pulau yang sangat ingin saya kunjungi sejak dulu. Di benak saya jika mendengar kata Batam adalah dekat Singapura, sebuah negara kecil dengan patung singa dengan air mancurnya yang bernama Merlion. Selain itu, saya juga penasaran dengan kawasan industri yang banyak terdapat di Batam. Belum lagi kuliner dan wisatanya. Pokoknya kota ini jadi bucket list saya sejak lama.

Suatu ketika, "mimpi" jadi kenyataan. Saya dapat sponsor untuk mengunjungi kota Batam. Sebenarnya bukan urusan jalan-jalan, tetapi sambil menyelam minum air, saya langsung siapkan rencana perjalanan saya ke Batam. Hal pertama yang saya lakukan adalah hunting flight Banda Aceh ke Batam. Untuk pesawat, pihak sponsor telah menetapkan kriteria dan budget dan terpilihlah pesawat Lion Air (Bukan Iklan ya). Penerbangan ke Batam dari Banda Aceh transit di Kualanamo Medan.

image

Supaya bisa tiba di Batam lebih awal, saya memilih pesawat keberangkatan pertama dari Banda Aceh menuju Medan, yaitu pukul 6 pagi. Untuk itu, saya bangun jam 4 pagi dan menuju bandara pukul 4. 30 pagi. Alhamdulillah penerbangan tidak delay, saya tiba di Medan pukul 7 pagi. Waktu transit saya 2 jam, sengaja saya ambil penerbangan berikutnya dengan jeda yang agak lama, selain mengantisipasi pesawat delay, juga supaya saya bisa sarapan dan santai sejenak di Bandara Kualanamo, Sumut.

Seperti biasa, saya memilih tempat duduk dekat dengan jendela, tetapi penerbangan Banda Aceh ke Kualanamo - Medan tidak ada lagi yang dekat jendela, tapi saya masih beruntung ternyata masih ada seat dekat jendela untuk penerbangan Medan ke Batam. Maklumlah, saya masih suka terkesima melihat pemandangan awan dari jendela pesawat. Begini foto-fotonya :)

image

image

image

image

Akhirnya saya touch down to Hang Nadim International Airport Batam. Bandara ini berada di kelurahan Batu Besar, Nongsa, kota Batam. Untuk ukuran Bandara, lumayan besar. Waktu saya tiba suasana tidak terlalu ramai. Saya akhirnya berkeliling sebentar melihat suasana bandara. Saya jadi kepo dengan Hang Nadim, siapa sih beliau? Hasil searching sekilas, Laksamana Hang Nadim adalah seorang pahlawan yang berasal dari Melayu (Johor-Riau). Ia berperang melawan Portugis di Malaka. Beliau adalah putra Hang Jebat dan ibunya bernama Dang Wangi / Dang Inangsih.

image

image

Selamat datang di Batam, kota yang akan saya jelajahi selama 2 hari. Ikuti perjalanan saya pada beberapa bagian tulisan kedepan.

Banda Aceh, Sabtu 01 Desember 2018

"Lasaklah ... Sebanyak, Sebisa dan Sejauh Mungkin, Karena Hidup Bukan Diam di Satu Tempat"

Kaki Lasak : The Story, Travel, Photo & Food

image




Follow Me :
Steemit @kakilasak
Facebook Husaini Sani
Instagram kaki lasak ucok silampung
Whatsapp +6282166076131

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

@kakilasak You have received a 100% upvote from @steemconductor because this post did not use any bidbots and you have not used bidbots in the last 30 days!

Upvoting this comment will help keep this service running.

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.11
JST 0.034
BTC 64549.55
ETH 3170.62
USDT 1.00
SBD 4.13