Momen Paling Sial Penyeruput Kopi

in #writing6 years ago

Kebiasaan aku ngopi tak jauh beda dengan bapak-ku. Beliau bisa menikmati kopi panas maupun dingin (bukan diberi es maupun telah disimpan dalam lemari pendingin). Ibuku membuatkan kopi segayung (ukuran 800 ml) untuk Bapak sejak pagi. Kopi itu bertahan hingga sore.


image
Source Image


Kopi itu beliau seruput kapan pun hasrat ngopi tiba. Selepas sarapan, pulang siang dari sawah, atau kemanapun beliau pergi, saat tiba dirumah, pasti beliau menyeruput seteguk dua teguk kopi tersebut. Jarang sekali beliau ngopi di warung.

Sama dengan ku (kecuali tak ngopi di warung), aku pun bisa menikmati kopi panas maupun telah dingin karena kopinya kubungkus dari warung sejak pagi. Beberapa teman bahkan tak mau menikmati lagi jika telah dingin. Masuk anginlah, atau kopi telah asam menjadi alasannya.

Saat sedang bekerja, kopi selalu menemani. Setelah kutuang dalam cangkir, ia kuseruput seteguk dua teguk dan melanjutkan pekerjaan. Jika ingin, aku menyeruputnya lagi. Begitu seterusnya. Mulai dari panas, hingga sama dengan suhu ruang.


image
Source Image


Hal paling menjengkelkan ialah ketika kopi ditinggal melanjutkan pekerjaan, saat hasrat tiba, segerombolan semut telah mengerubunginya, atau lalat telah berenang didalamnya. Itu sering terjadi saat bekerja diluar ruangan. Setelah menyeruput, melanjutkan pekerjaan dan lupa menutupnya lembali.

Lebih parah lagi, engkau baru tersadar bahwa ada serangga dalam kopimu itu saat ia telah ada dalam mulutmu, ikut serta bersama kopi yang engkau teguk. Terlebih jika mata mu tertuju kearah lain, gawai misalnya, sementara tanganmu meraih cangkir kopi dan mengantarnya langsung kemulutmu. Sial betul jika tertelan. Walau sebagian teman berujar "niet laju keu ubat", sungguh itu bukan jenis "obat" yang diharapkan. Maka, periksa baik-baik cangkirmu sebelum engkau meneguk isinya. Terlebih jika ngopi diluar ruangan.

Saleum

Hafidh Polem

Sort:  

Congratulations @harock! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of posts published

Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.

To support your work, I also upvoted your post!
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Upvote this notification to help all Steemit users. Learn why here!

Hai gam, neu bloe plok yang na tutop lagee atra bang ardi hay. Nak bek ji tamong sidom, nyan sidom... Singoh kadang ka keuraleup, aneuk cicak, laklat.. Kiban? Panee ubat meunyo ka awai ta uet.

Hahahahahha.. biasa ka lheuh teu uet baroe sadar 😂😂😂😂

Hahahaha that kanjai teuh

Sigoe-goe jeut keu ubat di peugah lee awak nyoe.. meunyoe kayem leh jeut keu pu 😂😂😂😂

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.11
JST 0.032
BTC 63510.75
ETH 3065.54
USDT 1.00
SBD 3.82