Jingga Sehabis Subuh

in #writing6 years ago (edited)

Malam ini, masih tentang jingga yang saya unggah untuk menghiasi lama steemit saya. Tapi, bukan jingga pada senja seperti sebelumnya, melainkan jingga yang menghiasi semesta sewaktu subuh tiba.



Hanya waktu yang membedakan ke duanya, yaitu saat senja dan subuh. Selebihnya, ke duanya tetap sama. Sama-sama jingga, dan sama-sama memberikan kehangatan bagi siapa saja.



Jingga pada senja juga memiliki kesamaan lain yaitu hanya hadir sesaat, selain itu mereka berdua juga sama-sama berada di antara. Yakni, di antara siang yang bercahaya, dan malam yang penuh dengan rahasia.



Jika ada yang bertanya, kamu lebih menyukai jingga pada senja atau saat subuh tiba. Maka saya akan menjawab ke duanya, sebab mereka sama indah dan sama-sama memiliki makna yang istimewa bagi yang mencintainya.


Follow @maulida

Coin Marketplace

STEEM 0.36
TRX 0.12
JST 0.039
BTC 70112.96
ETH 3549.99
USDT 1.00
SBD 4.71