Lhokseumawe - Langsa : Liburan ala kami

in #aceh6 years ago

KAmi sekeluarga memang jarang keluar rumah. Bisa dikatakan untuk rekreasi prioritasnya memang agak rendah untuk keluarga ini :). Jadi kalau keluar biasanya ya karena alasan acara keluarga mencari kebutuhan anak dan rumah tangga (jelas itu bukan definisi rekreasi yang sebenarnya). Saya dan suami adalah tipe yang sama dalam urusan mendefinisikan rekreasi; perjalanan jauh dengan menggunakan motor bebek dalam kecepatan tinggi adalah rekreasi yang sebenarnya, sedangkan setelah sampai ketujuan maka itu adalah kebutuhan pokok (soalnya setelah sampai tujuan sudah pasti ada tanggung jawab tertentu yang harus dilaksanakan dan diikuti). Makanya Jarang ada foto kenangan yang saya abadikan untuk menggambarkan cerita rekreasi kami.

Tapi pulang kampung kali ini saya sempatkan menangkap gambar hal- hal sederhana yang punya atmosfir kenangan luar biasa dari masa kecil yang buram tapi punya pengaruh luar biasa terhadap hidup saya.

Sawah
DSC08504.JPG

Saya rasa hampir semua orang yang pernah tumbuh dikampung pasti menyukai suasana persawahan saat sedang membentang seperti permadani seperti ini. Saya adalah salah satunya. meskipun gambar ini tidak sepenuhnya sama dengan sawah dibelakang rumah nenek kami indahnya, tetapi tetap bisa membawa kenangan indahnya kembali.

Pasar Malam Lapangan Kiban Langsa
20180106_204255.jpg
Tempat Macing Anak

Mungkin terlihat sama dimana saja. Yang namanya pasar malam dimana- mana hampir identik fitur- fiturnya. Tapi tidak apa, saya masih ingin berbagi gambar ini. Hitung- hitung album kenangan.
20180106_205931.jpg
fitur ini sepertinya gak ada ya di Lapangan Hira Lhokseumawe?

Buat sebagian orang mungkin liburan seperti ini biasa saja. Tapi buat saya atmosphere yang biasa ini sebenarnya suatu kebutuhan untuk selalu diulang. Mungkin hampir sama seperti alasan turis yang selalu ingin kembali ke Bali atau ke Jalan Malioboro Jogja atau tempat- tempat lainnya didunia.
Buat kami yang pencinta pemandangan sawah dan tambak, lampu kota (lupa difoto lampu kota Langsanya) serta riuhnya pasar malam, maka selalu ada alasan untuk selalu kembali dan mengulang kenagan yang sama.

Sort:  

Kampung halaman @taslem, terimakasih telah brkunjung, slm kenal @nu-mariz, sdh sy follow, thank you a lotand for follow me back

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67427.51
ETH 3768.16
USDT 1.00
SBD 3.63