Kontes Menanam Tanaman dari ARK Ecosystem (Periode ke-3) : Menanam Pohon Salam

in #ark-greenearth5 years ago (edited)

Selamat malam sahabat Steemian, selamat malam sahabat ARK. Malam hari ini sebelum aku beristirahat aku ingin membuat postingan kontes menanam pohon di tanah (bukan di pot). Kontes menanam pohon dari ARK Ecosystem periode ke-3 ini disponsori oleh @jarunik. Kali ini aku pilih bibit pohon salam.
image

Beberapa tahap yang sudah aku siapkan untuk menanam pohon salam seperti di bawah ini :

  • Tahap pertama :

image
Aku siapkan bibit pohon salam yang akan aku tanam di halaman rumahku.
image

  • Langkah kedua :

image
Aku siapkan tanah yang sudah dilubangi untuk tempat menanam pohon salam. Kebetulan tanahnya basah dan gembur karena musim hujan sudah tiba di tempat tinggalku sehingga aku mudah untuk membuat lubang tempat untuk menanam pohon salam.

  • Langkah ketiga :

image
Aku tanam bibit pohon salam ke dalam lubang yang tadi sudah aku siapkan.
image

  • Langkah keempat :

image
Inilah pohon salam yang sudah aku tanam.

image

image
Aku rapikan kembali tanah bekas menanam pohon salam dan aku beri hiasan batu bata yang sudah tidak terpakai di sekeliling pohon salam tersebut agar terlihat rapi dan enak dilihat.

image
Dan inilah hasilnya : pohon salam sudah selesai aku tanam.

Setelah selesai menanam pohon salam, sengaja aku tidak perlu menyiram pohon salam tersebut karena sesaat setelah aku selesai menanam bibit pohon salam, hujan pun turun membasahi tanah dan pohon salam yang baru saja aku tanam. Alhamdulillah, aku harap semoga pohon salam yang aku tanam tumbuh subur sehingga daunnya nanti bisa dipanen untuk bahan pelengkap bumbu pada masakan tradisional Indonesia.

Daun salam memang dikenal sebagai bahan pelengkap bumbu pada masakan tradisional Indonesia. Selain itu daun salam juga bermanfaat untuk kesehatan. Di antaranya adalah :

  • Membantu mengatasi masalah pencernaan
  • Bermanfaat bagi kesehatan mata
  • Mengurangi kinerja hormon penyebab stress
  • Dan lain-lain

image
Perasaanku setelah menanam pohon salam adalah aku merasa sangat senang dan bangga karena aku ikut berpartisipasi menyumbangkan satu kebaikan kecil dalam melakukan penghijauan di sekitar tempat tinggalku demi untuk mengurangi pemanasan global di planet bumi kita ini. Aku juga merasa sangat senang karena bisa menjadi bagian dari komunitas ARK Ecosystem. Semoga komunitas ARK Ecosystem di Indonesia akan bertambah banyak dan memberikan dampak yang positif bagi penghijauan di bumi kita ini.
image

image
Demikian postinganku dalam kontes menanam tanaman/pohon dari ARK Ecosystem periode ke-3. Terima kasih kepada ARK Ecosystem dan @jarunik selaku sponsor kontes. Terima kasih kepada pak @hadipedia dan mas @happyphoenix sebagai mediator dan juri kontes, terima kasih kepada suamiku @syarrf yang selalu mendukungku dalam mengikuti kontes ini dan terima kasih kepada sahabat Steemian yang sudah mendukung suksesnya kontes menanam pohon/tanaman dari ARK Ecosystem serta terima kasih kepada semua sahabat Steemian dan sahabat ARK yang sudah mampir di postinganku. Selamat malam dan selamat menikmati segarnya bumi yang hijau.

ATcZtherdky6oFM3K1Fkm2QYrVWEvmCpmE

Sort:  

Wah luas lhnnya ya teh...😊

Alhamdulillah luas bgt , tp selebihnya tanah punya orang 😁

Tinggal nunggu panen dh.. 😁 😁

Nunggu berapa tahun ya? 🤔😁

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.034
BTC 63475.77
ETH 3117.23
USDT 1.00
SBD 3.94