KRISIS BAHAN BAKAR MINYAK

in #community5 years ago

Assalamualaikum

Salam Ramadhan

Salam hangat untukmu kawan kawan steemit

saya ingin membahas persoalan jual beli BBM.

image

Berdasarkan pengamatan penulis, untuk memenuhi kebutuhan akan bensin dan solar di Kecamatan Lhoksukon hanya terdapat satu Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Meunasah Ranto yang mana konsumennya berasal dari segala lapisan masyarakat, baik itu untuk kendaraan milik pribadi maupun kendaraan dinas yang melintasi jalan Banda Aceh Medan. Dengan luas wilayah Kecamatan Lhoksukon yang terdiri dari 75 Gampong, keberadaan satu SPBU tentu sangat tidak mencukupi. Keadaan tersebut dimanfaatkan para pedagang eceran untuk menjual Bahan Bakar Minyak hingga ke pelosok-pelosok Gampong.

image

image

Berdasarkan wawancara penulis dengan Bapak M. Kasem, secara umum jenis bahan bakar minyak yang diperjualbelikan adalah jenis premium atau yang sering disebut dengan bensin, minyak solar dan minyak tanah. Pedagang eceran yang menjual BBM dapat ditemui hampir di seluruh wilayah Kecamatan Lhoksukon. Penjual bensin eceran dapat kita jumpai dipinggiran jalan dan kios-kios bahkan hanya rak yang khusus menjual bensin yang sudah dipersiapkan dalam botol bekas air mineral.

Menurut Bapak Muhammad yang telah berjualan minyak secara eceran sejak tahun 2003, jenis bahan bakar minyak yang paling banyak dijual adalah bensin, hal tersebut mengingat masyarakat yang tinggalnya jauh dari SPBU sangat banyak mmembutuhkan bensin untuk sepeda motor. Beliau menambahkan bahwa minyak tanah juga banyak dijual pedagang eceran karena banyak dicari pembeli khususnya oleh ibu rumah tangga untuk memasak. Sedangkan untuk minyak solar umumnya para pedagang eceran hanya menjualnya pada waktu musim turun ke sawah, karena minyak solar khusus untuk mesin traktor untuk membajak sawah, sehingga bila dijual bukan pada waktu musim turun ke sawah tidak akan laku.
Praktik jual beli sudah biasa dilakukan oleh masyarakat pada umumnya. Seperti halnya dalam praktik jual beli bahan bakar minyak pada pedagang eceran di Kecamatan Lhoksukon. Jual beli bahan bakar minyak pada dasarnya sama dengan jual beli yang lainnya. Ada sebagian pedagang eceran yang khusus berjualan bahan bakar minyak, namun kebanyakan mereka juga menjual berbagai kebutuhan masyarakat lainnya.

image

Berdasarkan pengamatan penulis, praktik jual beli bahan bakar minyak pada pedagang eceran di Kecamatan Lhoksukon biasanya dalam bentuk eceran yang dimasukkan dalam sebuah botol kemasan air mineral ukuran 1 liter yang akan dijual kepada pembeli oleh pedagang eceran kepada masyarakat selaku konsumen dimana sebelumnya membeli minyak tersebut dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ada di Meunasah Ranto Kecamatan Lhoksukon. dan SPBU di Sampoiniet Kecamatan Baktiya Barat. Pedagang eceran biasanya membeli minyak bensin dan solar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dengan cara menggunakan sepeda motor dan mengisinya ke dalam jerigen yang biasanya dilakukan di SPBU setiap hari.
Khusus untuk minyak tanah, pedagang eceran tidak membelinya dari SPBU, tetapi para pedagang pengecer membelinya langsung dari agen minyak tanah di daerah tersebut yang menyalurkan minyak tanah dengan mobil tangki. Pembelian minyak tanah kepada pihak agen dengan cara pemesanan dimana pemilik pangkalan datang ke agen tersebut dengan membayar uang yang telah disesuaikan dengan harga perliter pada saat itu dikalikan dengan jatah yang akan diterimanya. Sejak pemerintah mulai mengadakan konversi minyak tanah ke gas elpiji, jatah minyak tanah dari agen kepada pedagang eceran mulai dikurangi.

image

Dari pengamatan penulis, setelah pedagang membeli minyak dari SPBU, sesampainya di kedai atau warung tempat mereka berjualan, minyak bensin tersebut akan dipindahkan ke dalam botol air mineral menggunakan takaran ukuran satu liter. Akan tetapi, dalam mengisikannya ke dalam botol, penjual terkadang sengaja tidak memenuhi takaran tersebut sehingga minyak yang diisi ke dalam botol tidak mencapai satu liter. Pedagang beraalasan bahwa keuntungan yang mereka ambil sangat sedikit yakni hanya Rp. 500 Kalau dijual dengan harga Rp 8.000,00 per litenya padahal pedagang juga harus menanggung potensi kerugian karena bensin itu menguap sehingga secara tidak langsung takarannya berkurang.

image

Menurut Bapak Musliadi selaku pedagang eceran yang khusus berjualan bahan bakar minyak, umumnya yang menjadi pembeli bahan bakar minyak adalah masyarakat yang ada di sekitar tersebut, akan tetapi ada pula yang berasal dari luar daerah tersebut yang melintasi jalan di daerah tersebut. Proses jual beli minyak eceran yang dilakukan antara penjual dengan pembeli, biasanya pembeli yang ingin membeli bensin karena kehabisan bensin ditengah perjalanan atau tidak mau mengisi minyak ke Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) karena jaraknya cukup jauh dan akhirnya membeli bensin eceran kepada pedagang eceran. Sedangkan untuk minyak solar pembeli biasanya adalah agen traktor yang akan menggunakan minyak solar tersebut untuk traktor membajak sawah. Khusus minyak tanah biasanya dibeli oleh ibu-ibu untuk memasak atau digunakan untuk minyak lampu bagi rumah yang belum memasang jaringan listrik.

Terimakasih

Selamat menunaikan ibadah puasa

Aron, 120519

steemit-border

Do you use eSteem?
eSteem is a Mobile& app. for Steem with great features. Also, you get Incentives posting through eSteem apps.

eSteem Spotlight; eSteem provides rewards for it top users in Leader Board with most List, Comments and Highest Earners.

Download eSteem for your Mobile
Android devices Google Play Store
IOS devices Apple Store

Download eSteem Surfer for your PC
Available for all OS Github


Join eSteem Discord https://discord.gg/taNc9Qr

Join eSteem Telegram http://t.me/esteemapp

steemit-border

vote witnessgood-karma

Sort:  

Bagus sekali bang @abialfatih postingannya, layaknya kita membaca berita serambi.. 😁

Posted using Partiko Android

Congratulations @abialfatih! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You made more than 4000 upvotes. Your next target is to reach 5000 upvotes.

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do not miss the last post from @steemitboard:

SteemitBoard - Witness Update
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 60870.66
ETH 2917.09
USDT 1.00
SBD 3.62