Jagung Bakar Pedas Manis Khas Makassar

in #food6 years ago

image

Inilah jagung bakar pedas manis khas Makassar Sulawesi Selatan - Indonesia, rasanya yang super pedas ditambah sedikit manis, membuat jagung ini paling diminati apalagi saat musim hujan.

Saya juga menyempatkan diri untuk menikmati jagung bakar ini ketika berkunjung ke Makassar dalam rangka berlibur, ternyata rasanya sangat WOW...bikin lidah pingin lagi dan lagi, siapapun pasti ketagihan.

image



image

Untuk memakannya pun sangat mudah dan nyaman, kita tidak perlu repot-repot menggigitnya sampai mulut kita kotor terkena bumbunya karena jagung ini setelah dibakar kemudian diparut sehingga kita dengan mudah dan nyaman menikmatinya dengan sendok, apalagi bersama orang tercinta.

Jika teman-teman berkunjung ke Makassar, jagung bakar ini bisa kita temui di sepanjang pinggir pantai Losari yang merupakan salah satu tempat wisata yang paling banyak dikunjungi saat ini oleh wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Pantai yang terkenal akan keindahannya dan banyak muda-mudi berkunjung hanya sekedar untuk melihat dan mengabadikan matahari terbenam.

Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya, Salam dari saya @moesrizal

Sort:  

Wow so delicious.

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 62804.06
ETH 2964.09
USDT 1.00
SBD 3.60