Teknologi Sarung Tangan Kiper di Piala Dunia 2018

in #football6 years ago

Berbicara tentang Piala Dunia, maka tidak akan pernah lepas dari bola yang digunakan, seragam tim, sampai dengan sepatu yang digunakan. Sangat jarang dalam sepak bola yang memberikan spesifik terhadap sarung tangan kiper. Seorang kiper sebenarnya merupakan benteng terakhir yang menjaga bola biar tidak kemasukan Goal dari lawan, sehingga kiper harus benar - benar dibekali dengan teknologi yang canggih untuk mendukung teknik bermain nya dalam mengawal si kulit bundar.

Salah satu hal yang patut diperhatikan adalah sarung tangan kiper. Penggunaan sarung tangan awalnya tidak terlalu menjadi hal kewajiban bagi seorang kiper, walau sebenarnya kegunaan nya sangat penting untuk mendapatkan daya cengkeram bola saat menangkap bola sehingga mudah lengket. Jika sebelumnya bahan yang digunakan seperti karet tapu saat ini audah menggunakan bahan latex yaitu dengan bahan dasarnya karet tapi sudah diolah secara modern untuk biar mudah lengket.

Produsen Nike yang selama ini menjadi sponsor seragam timnas dan klub juga ikut memperhatikan akan sarung tangan kioer yang modern, salah satunya dengan mengeluarkan produk terbaru yang diberi nama Nike GK Vapor Touch. Sarung tangan ini khusus dikelurakan oleh produsen Nike dalam menyambut Piala Dunia 2018. Sarung tangan ini sudah dibekali dengan teknologi canggih berupa ACC (All Condition Control) yang mempunyai kelebihan mampu meredam bola sepakan dengan begitu tipisnya seakan kiper tidak menggunakan sarung tangan.

Tampilan nya didominasi warna hitam dengan aksen lambang nike yang diberi warna berbeda - beda. Bagi anda yang telah menyaksikan beberapa pertandingan Piala Dunia, pasti akan dapat melihat sarung tangan hitam yang digunakan kiper dan jelas nampak berbeda dari biasanya. Berikut penampakan Beberapa kiper yang setia menggunakannya antara lain Alisson Becker dari Brazil, Thibaut Courtois dari Belgia, Pickford dari Inggris, Mathew Ryan dari Australia, Ochoa dari Meksiko dan Igor Akinfeev dari Rusia serta beberapa punggawa kiper lainnya.

image

image

image

image

image

image

Semoga para kiper yang selama ini seperti dianaktirikan, akan merasa sudah saatnya aset berharga mereka tersebut mendapat perhatian khusus dari apparel untuk mengeluarkan sarung tangan yang makin terbarukan dan berteknologi canggih.

Salam Komunitas Steemit Indonesia

image

Best regards @rickygunawan

image

Sort:  

Sangat mantap sekali

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.034
BTC 64136.70
ETH 3128.20
USDT 1.00
SBD 3.94