Perkenalan, untuk Memunculkan Rasa yang Pernah Ada

in Steem SEA3 years ago

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh ...

Salam sejahtera untuk semua kita, para stemian, pegiat literasi, pecinta dunia menulis dan tentu menyukai dunia baca-membaca juga.

Nah, pada hari ini saya ingin kembali memperkenalkan diri pada para steemian semuanya, khususnya yang bernaung dalam “bendera” Steem SEA Community, karena sesuai dengan kata pepatah yang sudah melegenda dalam keseharian kita, yang juga sering kita ucapkan; TAK KENAL MAKA TAK SAYANG. Yang memiliki arti bahwa tiada sayang yang lahir dengan sendirinya bila tidak didahului oleh perkenalan. Nyanban

Langsung saja...

16236370655262103293480157829177.jpg

Nama saya Muhammad Syawal, lahir 27 tahun lalu di sebuah desa kecil yang masuk dalam wilayah kecamatan Indrajaya (bekas kerajaan Samaindra), kabupaten Pidie (dulu kerajaan Pedir atau dikenal dengan kerajaan Poli), provinsi Aceh (dulu kerajaan Aceh).

Aktivitas keseharian saya adalah mengajar di sebuah sekolah yang didirikan pasca terjadi Tsunami Aceh yaitu Sukma Bangsa Pidie. Disini juga saya menempa diri untuk menjadi manusia yang lebih bermanfaat, berguna bagi sesama. Disamping mengajar saya juga aktif beberapa organisasi, termasuk dalam organisasi yang bergerak di dunia literasi seperti forum Aceh Menulis (disini juga saya punya jabatan tanpa tunjangan yakni Ketua FAMe Pidie, hehe)

Screenshot_20210614-091031_WhatsApp.jpg

Selain itu, saya juga aktif di Komunitas Beulangong Tanoh, sebuah komunitas yang dihuni oleh pemuda-pemuda kreatif yang mencintai dunia sejarah dan budaya Pidie (tentunya juga budaya Aceh). Ada banyak ilmu dan wawasan baru yang saya dapatkan disini. Karena berada dalam komunitas ini, selain diajak untuk mengeksplore sejarah budaya Pidie, kita juga dimotivasi untuk banyak-banyak membaca buku dan kemudia hasil bacaan itu disuruh sampaikan dalam forum pada setiap hari Rabu secara silih berganti.

Lalu, tentang keaktifan saya di dunia Steemit, ini sudah saya mulai semenjak tiga tahun yang lalu. Adanya dunia steemit ini, cukup menggairahkan bagi saya, yang pada saat itu memang lagi sedang semangat-semangatnya dalam menulis. Bahkan selama setahun penuh saya rutin menulis sehari satu tulisan, yang tulisan itu hari ini sudah saya copot dan saya jadikan pemenuh halaman di beberapa buku yang saya garap bersama teman-teman penulis lainnya. Hehe

Screenshot_20210614-091123_WhatsApp.jpg

Akan tetapi, sayangnya motivasi untuk menulis di Steemit sempat meredup karena, eksistensi para steemian yang mulai mereda, mungkin ini disebabkan oleh harga atau nilai hasil dari bergerilya di dunia steemit sudah mulai melandai dengan nilai yang sangat rendah. Hingga hari ini, dunia steemit mulai bergerak merangkak lagi secara perlahan, dan ini adalah positif bagi kita semuanya. Apresiasi yang diberikan oleh para steemian pun sangat luar biasa. Terlihat adanya rasa solidaritas, persatuan dan saling mendukung untuk maju bersama.

Wabilkhusus Komunitas Steem SEA ini, yang beberapa hari lalu sempat saya ekplore. Dan ternyata eksistensinya sudah ada sejak (bisa digolong) lama juga. Hanya saja saya baru mengenalnya dan ini pun diperkenal pertama oleh bang @akbarrafs, dan kemudian dibantu arahin oleh sahabat saya yang dulu aktif di dunia komika yaitu @rastaufik10 untuk memperkenalkan diri dalam forum ini, sebagai bentuk pernyataan bahwa “aku sudah kembali” di Steemit.

Mudah-mudahan saja, harapan saya, dalam komunitas ini kita bisa maju dan membangun bersama dengan cara saling mendukung.

Salam hangat dari saya, @Emsyawall_

CC:
@steemcurator01
@steemcurator02
@radjasalman
@nazarul
@muzack1
@el-nailul
@anroja

Sort:  

Satu persatu orang hebat telah kembali, semoga kami bisa mendapatkan informasi2 menarik dari para senior, selamat bergabung kembali bang @emsyawall

Hehe terima kasih Bang, atas sambutan hangatnya. Mhon dibimbing agar saya, setidaknya, dp mengikuti jejaknya. 🙏

InsyaAllah sama-sama saling bantu membantu bang🙏

Terima kasih bang hehe

Selamat bergabung di Komunitas Steem SEA. Sukses aduen!

Terima kasih atas ajakan dan bimbingan virtualnya brother 🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 68880.27
ETH 3763.86
USDT 1.00
SBD 3.43