MERAWAT ASA, GAPAILAH CITA-CITA

in #indonesia6 years ago

image

Hiruk pikuk kehidupan manusia adalah merupakan akibat dari berbagai sebab yang telah dilakukan manusia. Dinamika kehidupan yang tercipta dan menimbulkan berbagai persoalan bagi manusia, baik personal maupun komunal.

Banyak orang membuat berbagai perencanaan dan strategi dalam menghadapi persoalan hidupnya akan tetapi tak jarang mengalami kegagalan dan kebuntuan. Kegagalan dan kebuntuan yang dialami sering kali membuat kita kesal, marah, atau bahkan putus asa. Akan tetapi hal itu tidak dapat merubah apapun.

Keputus-asaan justru akan membuat kita semakin terpuruk serta menjauhkan kita dari target pencapaian yang kita rencanakan. Putus asa akan menghilangkan harapan untuk maju. Hidup tanpa harapan sama dengan mati.

Harus kita fahami bahwa kita tidak memiliki kendali penuh atas apapun dalam kehidupan ini. Kita hanya diberi peluang untuk membuat sebab-sebab yang kita anggap dapat menimbulkan akibat sesuai apa yang kita inginkan.

Berkaitan dengan sebab-akibat, tidak ada hasil yang pasti, semua hanya kemungkinan. Jika hal ini dapat kita fahami secara mendalam, tentunya tidak akan timbul rasa kecewa jika harapan kita belum tercapai. Kita hanya perlu belajar memodifikasi sebab (usaha) yang sudah kita lakukan sebelumnya. Dengan demikian, eksistensi harapan akan terus terjaga dalam jiwa.

Tetaplah semangat dan selalu optimis untuk menggapai cita

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64093.86
ETH 3123.80
USDT 1.00
SBD 3.94