Puloculinary #64: Menikmati Ayam Goreng Pak Supar

in #indonesia5 years ago (edited)

image

Tiba di Semarang menjelang sore hari, saya beristirahat di hotel. Setelah magrib, driver saya datang menjemput di hotel MG Setos, tempat saya menginap.

Tentunya, tujuan utama adalah makan malam. Saya hanya mengandalkan driver saya untuk memilih warung makan yang terkenal atau khas Semarang. Ia menyebutkan beberapa tempat, termasuk warung seafood dan Ayam Pak Supar ini. Saya bilang, sebaiknya jangan seafood, sebab di Aceh juga banyak kuliner serupa.

Akhirnya saya pilih Ayam Pak Supar, saya penasaran karena menurut driver saya, kita harus antri lama untuk mendapatkan meja. Nah, ini seru, pikir saya.

Sang driver pun melaju ke sana, memutar di sebuah tikungan, dan melenggang di pusat kota Semarang, yang malam itu jalanan lancar dan tidak macet.

image

Semarang memang tidak begitu crowded dibandingkan Jakarta, Bandung, Medan, Yogyakarta, Palembang atau Surabaya, bahkan Bogor sekalipun. Suasana kotanya mirip Makassar. Bahkan sejumlah ruas jalan yang saya lewati membuat saya merasa deja vu seolah-olah ini Makassar.

Hanya sekitar 20 menit, tibalah kami di Ayam Pak Supar.

image

Ternyata betul, kita harus antri untuk dapat meja. Tapi, Alhamdulillah, saat ini pengunjung tidak terlalu ramai, sehingga kami hanya antri sekitar 15 menit.

image

Biasanya kita mesti antri hingga 1 jam. Saya ajak driver ikut makan malam.

Warungnya sederhana, hanya satu pintu ruko, tetapi penuh sesak dengan pengunjung.

image

Setelah dapat meja, kami pun memesan ayam, juga sup daging plus buntut.

image

image

Saya akui, pelayanannya sangat cepat, tidak perlu waktu lama, pesanan kami pun datang.

Dan kami menyantapnya lahap. Maknyuss!

Salam hangat, @razack-pulo

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64420.25
ETH 3150.23
USDT 1.00
SBD 3.99