Kembali membuat konten, intip dulu persteemitan

in #indonesia2 months ago

image.png

Selamat malam dari wilayah Jawa Tengah, Indonesia. Semoga semua sahabat selalu dalam keadaaan sehat. Teman-teman, begitu lama tidak aktif di Steemit membuat agak kikuk ketika hendak memulai lagi membuat konten. Maka perkenankanlah saya kembali untuk memulai lagi. Terakhir saya membuka Steemit dan menulis sekitar empat bulan yang lalu. Selepas itu saya tidak aktif mengingat belum bisa konsentrasi membuat tulisan.
Nah, kesempatan ini saya mulai ada longgar setelah anak-anak selesai ujian tengah semester dan punya kesempatan untuk membuka Steemit. Selain itu ternyata saya juga baru bisa membuka lagi Steemit di laptop karena saat saya membuka di ponsel saya tidak berhasil login. Hingga akhirnya saya pakai laptop dan bisa membuka kembali. Sempat terpikir juga apa ini ada aktivitas pembajakan akun, tapi akhirnya pemikiran itu saya buang jauh dan berusaha untuk membuka akun saya.

Mencari informasi terkini dan tip untuk menambah kualitas posting.


Pertama kali saya biasa membuka akun lalu saya lihat wallet dan masih utuh seperti terakhir sehingga saya tidak lagi berpikir pembajakan sebagai mana pernah saya alami waktu itu.
Oh ya teman-teman akun saya dulu pernah dibajak dan penghasilan Steem cair yang saya dapatkan dari posting dan kurasi ditransfer ke alamat dompet yang tidak saya kenal. Saya masih ingat waktu itu minta tolong kepada para senior di Steemit. Dan betapa bahagia saat bisa kembali memulihkan akun. Ini semua tentu berkat salah satu senior kita, @anroja yang dengan sabar memberi nasihat hingga memandu proses pemulihan akun saya ini.
Oke teman-teman, setelah merasa akun saya dalam keadan baik-baik saja, saya membuka posting banyak teman untuk mengetahui perekmbangan terakhir seperti apa keadaan persteemitan agar bisa jadi cara pandang dan panduan saat ke depan ingin membuat postingan. Saya mencatat pada komunitas Steem SEA banyak yang membuat postingan Diary Game. Dari pemula hingga para senior terlihat masih konsisten membuatnya. Tak kurang saya mencatat ada @fadlimatch yang bertutur tentang bepergian di hari Minggu termasuk untuk berkunjung ke kerabat yang baru berduka. Demikian juga ada @fendi yang menceritakan kisah akhir persami dan pulang mendapati ada petugas PLN sedang memperbaiki kabel listrik. Ada juga bang @anroja yang mengisahkan waktu kerja di rumah sakit pada hari Rabu dan Jumat.
Ada juga tulisan yang lain seperti @mpu.gandring yang menulis tentang blockchain dikaitkan dengan aplikasiya dalam pendaftaran tanah. Atau kisah lenggak lenggok fashion show dari @elianaelisma, atau foto keindahan sawah karya @we01.
Saya juga menyempatkan nilai upvote yang diterima oleh para penulis juga beragam mulia dari nol koma hingga dua atau tiga digit. Ini jadi pertimbangan ke depan apa yang harus saya lakukan. Atau bahkan ada saran dari para senior atau kwan lain untuk menambah pundi-pundi yang semoga akan membawa kita semua pada keadan yang lebih baik.
Ah, semua itu membuat saya semakin ingin membuat tulisan. tapi saya masih harus menjadi observer dulu sambil terus belajar siapa tahu ada yag bisa menjadi pemacu agar saya lebih bisa akltif menulis di Steemit.

Demikian tulisan saya kali ini semoga jadi langkah awal yang baik. Mohon maaf jika ada banyak kekurangan. Teriring doa semoga semua sahabat selalu berbahagia.

Salam,
@rokhani

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 61593.58
ETH 2950.87
USDT 1.00
SBD 3.49