Musim semi

in #indonesia5 years ago

Musim semi mungkin musim yang paling dipuja. Saat matahari mulai betah bersinar, cuaca dingin mulai berganti hangat dan tanaman-tanaman memperlihatkan perubahan yang luar biasa.

Kau tahu kawan, saat musim gugur, hampir seluruh tanaman menggugurkan daunnya. Tak mampu ia mengongkosi kehidupan dedaunan yang mahal di musim semi. Ia memilih berpisah dengannya. Lalu tinggallah batang dan cabang. Tak lagi rindang, tak pula menarik. Pada musim dingin hampir seluruh tanaman botak, tak punya mahkota apalagi warna. Namun tetap dijalaninya karena memang demikian Tuhan menghendakinya. Ah, memang semua makhluk Tuhan itu ikhlas, kawan. Diikutinya sunnatullah tanpa membantah. Coba kau bayangkan jika ada pohon yang memaksakan diri tak mau menggugurkan daunnya di musim gugur. Apa jadinya mereka saat musim dingin tiba?

Namun saat musim semi, tanaman-tanaman mulai berhias. Satu per satu mulai memperlihatkan tunas. Bunga-bunga bermunculan tanpa malu-malu. Matahari pun mulai betah bersinar seolah berseru pada penduduk bumi: "Ayo berhiaslah kalian!"

Ah musim semi. Betapa kau dikagumi dan dipuja karena keelokanmu. Hanya saja, baik musim semi, musim gugur, musim panas atau pun musim dingin semua akan berlalu. Waktu akan mempergilirkan mereka. Karena seperti halnya makhluk Tuhan selain manusia, waktu pun selalu tunduk pada perintah Yang Maha Kuasa. Ah, musim semi, aku pun jadi malu. Memang hanya manusia yang tak tahu diri. Mengingkari sunnatullah berkali-kali tapi merasa diri paling suci. Berkali-kali durhaka tapi tak malu meminta surga. Ah musim semi, dapatkah kau memintakan ampun untukku pada Tuhan kita? Karena bisa saja di hadapan-Nya kau lebih terhormat daripada aku yang penuh dosa.

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 62423.21
ETH 2897.82
USDT 1.00
SBD 3.56