SETELAH MENJADI DUTA WISATA

in #indonesia7 years ago (edited)

image


Hallo steemian indonesia

Salam rindu dan salam pariwisata dari Ikatan Duta Wisata Kota Langsa !!!

Tidak jauh-jauh dari yang saya bahas sebelumnya, setelah kami dilantik menjadi duta wisata, maka tugas apa yang kami dapat untuk periode 2017-2018 ke depan? Pasti pada penasaran. Apakah duta wisata hanya acara ceremonial saja lalu mati suri? Tentu saja tidak sahabat steamian :)

Setelah menjalani serangkaian panjang pahitnya karantina (namun manis untuk di kenang) hehe, hal yang kami lakukan adalah mempromosikan wisata kota langsa hingga ke penjuru dunia, tentu para steemian sudah tau bagaimana cara mempromosikan wisata kota langsa ke seluruh dunia, tentu saja dengan media sosial yang sekarang menjadi trend dikalangan muda maupun tua.


Selain dari mulut ke mulut, kerja nyata yang kami lakukan adalah dengan mempromosikan wisata kota langsa khususnya lewat media sosial seperti instagram, facebook, dan twitter. Karena menurut penelitian, hampir di seluruh dunia manusia mendapat jangkauan internet, ini sangat memudahkan kita semua untuk sama-sama mempromosikan serta membanggakan wisata daerah kita dan wisata dalam negeri. Ini adalah salah satu contoh gambar yang di ambil di TAMAN BAMBU RUNCING KOTA LANGSA yang tempat nya sangat strategis di samping pusat kota Lapangan Merdeka Kota Langsa. Lalu kami melakukan sesi pemotretan!!!

image

Tugu bambu runcing sendiri adalah simbol yang ada di dalam logo kota langsa, tugu ini adalah salah satu tugu yang berbau kemerdekaan Republik Indonesia, tepat berada di samping saya terdapat gambar-gambar sejarah perjuangan warga pribumi melawan penjajah serta pahit dan getir nya masa penjajahan berapa puluh tahun silam. Sangat mengharukan.

Kemudian kegiatan yang saya dan teman-teman lakukan adalah menghadiri acara Penobatan Duta Wisata Aceh Timur yang berlangsung sangat sengit antar sesama finalis, suatu kehormatan untuk kami mendapat anggota baru di dalam Ikatan agam inong aceh.
Gambar 1 adalah gambar saya bersama teman-teman alumni Duta Wisata Aceh Timur.

image

Gambar 2 adalah kebersamaan saya bersama teman-teman Duta Wisata Kota Langsa.

image

Lalu kami para duta juga banyak mendapat sponsor seperti beberapa tiket wisata air kolam renang, voucher salon & spa, bimbingan course english, voucher restoran, tiket travel, dan juga mendapat baju dari sebuah toko baju yang ada di kota langsa.

Seperti yang dapat teman-teman lihat di bawah ini.

image

Beginilah keseruan dan kekompakan duta wisata kota langsa, lalu tugas berat yang akan di jalan kan oleh Agam sandi dan Inong Ersa ke provinsi Aceh akan berlangsung pada bulan Oktober sahabat steemian.
Dan yang tidak kalah menarik lagi, ketika Bapak Gubernur beserta Ibu berkunjung ke kota langsa menggunakan pesawat hanakaru hokagata dalam rangka melantik wali kota langsa, para duta wisata lah yang menyambut beliau. Suatu kehormatan bagi kami.

image



image

Ayo sahabat steemian di seluruh indonesia, kunjungi lah beramai ramai wisata menakjubkan di kota langsa, senang bisa menemani kalian melihat-lihat elok nya kota langsa, mari kita lestarikan wisata dan lingkungan yang baik untuk anak cucu kita di masa depan. Marilah kita semua khususnya masyarakat kota langsa untuk sama-sama menjaga dan peka terhadap wisata dan menjaga serta tidak merusak alam sekitar.

Sampai ketemu lagi di postingan selanjutnya sahabat steamian, terimakasih sudah berkunjung dan meluangkan waktu untuk membaca, tanpa anda sadari, anda sudah meluangkan waktu anda tidak dalam hal yang sia-sia.

Salam rakan, salam steamian, salam duta wisata!!!

image

Photo cc by instagram : @agaminonglangsa @indoduwis @dpi.news


TERIMA KASIH INDONESIAN STEEMIT COMMUNITY
Original writing by me : @tiaradeswita
image

Sort:  

Luar biasa sangat memotivasi semoga terus menjadi yang terbaik, terus berkarya untuk mempromosikan wisata kota langsa @tiaradeswita

Makasih ya bg udah mau baca🙏 @emirzafirdaus

Nice post and good jobs

Congratulations @tiaradeswita! You have received a personal award!

1 Year on Steemit
Click on the badge to view your Board of Honor.

Do not miss the last post from @steemitboard:
SteemitBoard World Cup Contest - Brazil vs Belgium


Participate in the SteemitBoard World Cup Contest!
Collect World Cup badges and win free SBD
Support the Gold Sponsors of the contest: @good-karma and @lukestokes


Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!

Congratulations @tiaradeswita! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 2 years!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 68828.89
ETH 3759.62
USDT 1.00
SBD 3.43