Rabu Malam || Malam Kamis

in #indonesia6 years ago

Kemarin sore, sepulang dari tempat praktek, sedang istirahat dikamar, saya berkata kepada teman saya,

"Eh nanti malam keluar yuk, kemana gitu, suntuk kali aku di kos terus kita",

"Yok, kemana man kita?", jawab temanku

"Ke lapangan aja yuk, keyaknya enak santai disitu",

"Yok, tapi kita harus pergi cepat dikit, soalnya nanti takut gak kebagian tempat duduk lagi kayak malam itu",

"iya, siap shalat isya aja biar enak nanti pulangnya tinggal tidur",

Teman saya menyetujui dan akhirnya kami memutuskan untuk keluar setelah shalat isya.

Sampai disana, kami putar mencari tempat duduk, tidak ada yang kosong, semua sudah dipenuhi oleh muda-mudi. Ada yang sama sama pasangan, keluarga, dan teman-temannya. Akhirnya kami putar haluan lagi, pergi ke jalan dibelakang lapangan, tempat orang jualan. Kami membeli Pop Ice untuk mendinginkan suasana dilapangan nanti. Karena dilapangan tidak ada orang jualan. Dulu ada kata tema saya. Sekarang sudah dilarang untuk jualan disana. Entah kenapa, saya juga tidak tau. Mungkin ada sesuatu dan lain hal sehingga pemerintah Kota melarangnya.

Setelah membeli minuman ini, kami bergerak lagi kelapangan, ternyata juga tidak ada tempat duduk yang kosong, sampai akhirnya kami duduk gabung bersama ibuk-ibuk tukang parkir. mereka mempersilahkan kami untuk gabung, dan tak lama kemudian mereka pergi dengan urusan sendiri.

Tinggallah kami berdua disitu menikmati indahnya malam di Kota Langsa. Sambil bercerita kami menikmati segelas Pop Ice yang sudah kami belikan tadi. Tidak terasa waktu begitu becepat berlalu. Jam sudah menunjukkan pukul 22.00 Wib. Kami bergegas meninggalkan lapangan.

Sebelum pulang kami singgah ke Taman Bambu Runcing sebentar, yang kebetulan bersebelahan letaknya dengan lapangan Merdeka yang kami kunjungi sebelumnya. Tidak berlama-lama disitu karena suasana agak sepi, jam sudah menunjukkan pukul 22 lewat. Kami hanya mengabadikan beberapa foto untuk mengabadikan moment, kemudian kami langsung balik ke kos tempat persinggahan kami sementara selama berada di Kota Langsa ini.

Demikian cerita saya hari ini. Terimakasih telah berkunjung dan membaca tulisan saya. 😇

Salam Sukses Esteemians

Regard By @zulfa0109

Langsa, 19 Juli 2018

Sort:  

Terima kasih telah berbagi cerita

Terimkasih kembali sudah berkunjung bg @andrianhabibi

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by zulfa from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Panjang ceritanya dek! Menikmati indahnya malam, mengantar pulang Senja dan menyambut Pagi😎

Iya kak, menghilangkan suntuk

Enak ya fa bisa jalan2 terus
Gag pernah ngerasain ngekos
Kayaknya seru

Terasa bnget lo akak,

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 68515.51
ETH 3777.39
USDT 1.00
SBD 3.65