18 + 08 + 72 = 45!

in #life7 years ago

18 + 08 + 72 = 45!

"Waktu terlalu lambat bagi orang yang menunggu; waktu terlalu cepat (datang) bagi orang yang takut; waktu terlalu lama bagi orang yang berduka; waktu terlalu singkat bagi orang yang bergembira; tapi bagi orang yang mencinta, waktu tidaklah demikian."
(Henry Van Dyke)


My Family.jpg

www.facebook.com

Jumat, 18 Agustus 2017
Waktu bukanlah sederat angka seperti kata banyak orang, setidaknya itu menurut saya. Di balik angka tersimpan makna, di balik angka tersimpan banyak cerita, baik suka maupun duka, sebab begitulah cerita dalam dunia fana; pergumulan suka dan duka yang datang silih berganti. Benarlah seperti kata Henry Van Dyke, waktu berlari seperti Shinkansen dalam payung kebahagiaan dan menjadi F1 tanpa mesin dalam balutan penderitaan.

Kita hidup dalam dunia digital yang serba tergesa. Kecepatan menjadi dewa dengan sederet angka algoritma. Deretan angka itu menjadi misteri, seperti kata kunci yang di baliknya tersimpan harta karun; mungkin sejumlah kekayaan, tapi bisa jadi berupa rahasia yang tak terkait materi.

My Family_02.jpg

www.facebook.com

Jadilah judul tulisan ini berupa sejumlah angka yang tidak akan membawa Anda ke mana-mana. Menerjemahkannya pun mudah. Bahwa, Republik Indonesia pada hari Jumat 17 Agustus 1945 memproklamirkan kemerderkaan. Bahwa tahun 2017 ini, usia kemerdekaan Indonesia sudah 72 tahun. Dan ’72 adalah tahun kelahiran saya, 45 tahun silam. Uniknya, 18 Agustus 1972 jatuh pada hari Jumat, dan tanggal 18 Agustus 2017 juga hari Jumat.

Milad_01.jpg

Tidak ada yang perlu dirayakan di usia 45 tahun, bahkan sepanjang usia saya tidak pernah merayakan milad. Tidak ada yang istimewa. Soal introspeksi, saya melakukan setiap ada momen, tak mesti di ulang tahun atau tahun baru.

Waktu berlalu seperti biasa pada Jumat, 18 Agustus 2017. Siang hari, anak-anak membawakan kue tart dengan ucapan selamat di atasnya. Saya juga tidak suka tart, terutama sejak usia 30-an tahun.

Terima kasih selalu saya ucapkan kepada istri yang sudah memberikan empat anak, dua perempuan dan dua laki-laki. Yang paling sudah kelas 1 SMA dan yang paling kecil baru tiga tahun. Terima kasih juga buat ummi yang selalu mendoakan yang terbaik bagi saya sekeluarga. Kami adalah sebuah tim, yang kadang solid tapi kadang sulit karena hal kecil seperti siapa yang berhak memegang mobil robot—meski mainan itu sudah dibeli dua agar tidak terjadi perebutan—menjadi sumber pertengkaran. Hal-hal kecil lainnya masih menjadi sumber pertengkaran. Tapi, pertengkaran dua lelaki kecil itu pun menjadi sumber kebahagiaan kami, sebab kawan-kawan saya yang anak-anaknya sudah pergi kuliah atau bersekolah jauh, sering merindukan pertengkaran yang indah seperti ini.[]

Milad_03.jpg

Tart.jpg

Ana.jpg
Ucapan selamat datang dari kawan-kawan di media sosial, termasuk dari Ana Mustamin, seorang penulis dari Jakarta (sumber wwww.facebook.com). Terima kasih buat semuanya. Semoga seribu malaikat pada saat yang sama mendoakan yang sama kepada sahabat sekalian.

Sort:  

image
special buat yang ga suka kue tart


Selamat ulang tahun bang @ayijufridar, maaf telat ngucapin.
Semoga dalam usia yang sangat matang ini bang @ayijufridar selalu dalam lindungan Allah SWT, diberkahi kesehatan, rizki dan kebahagiaan bersama keluarga tercinta.

Dan mengenai angka, memang terkadang angka adalah sesuatu yang sulit dan unik. Tapi angka juga bisa menjadi trik dan menarik.

Semoga selalu diberkahi oleh Yang Maha Kuasa ... amin :)

Seulamat milad bang, semoga dalam thon nyoe beu jeut keu thon yang jroh dan beuna beureukat umu dalam ibadat. Adak pih hana takheun meu keue karena hana meureumpok, kakeuh rot noe mantong lon ucapkan ukeue droe neuh. Sigo teuk seulamat milad keu bang @ayijufridar, dari @fauzi86 mantan bawahan droe neuh watei pemilu beroe sa dan pemilu padum thon yang ka ulikot.

Thanks so much @fauzi86. Amin ateuh doa Fauzi mandum.

Great delivery!

Selamat hari jadi kanda@ayijufridar.. semoga kanda tetap sehat dan selalu berbagi cerita dengan kami...

Keep Spirit

Begitu kanda menulisnya dikolom balasan Blog saya, saat pertama saya bergabung dengan steemit , saat itu Juni 2017 kemarin..

Menjaga semangat lebih melelahkan daripada belajar menulis @nauval. Makanya sangat penitng menjaga semangat dalam menulis, juga dalam hal lan.

Sangat indah kata-kata dari bang @ayijufridar dan saya salut kepada abg...semangat bang ayi semoga abg sekelurga tetap dalam lindungan ALLAH SWT..amin

Terima kasih @dianclasher. Sukses juga bagi @dianclasher sekeluarga.

Selamat ulang tahun kanda @ayijufridar, dengan bertambahnya umur, bertambah pula rezeki, kesehatan, jabatan, pokonya semua deh kanda.... Gak muat nanti kolom komentarnya,

Sekali lagi kanda selamat ulang tahunnm sebagai ganti makan2 kanda up vote kami aja dah cukup

Bek meu mada ngon seulamat mantong Dek @yahqan. Kado bek tuwoe...

I can't get enough of this.

Selamat Ulang Tahun Brother @ayijufridar

Semangat 45 @aiqabrago. Hehehehe. Pas Indonesia milad ke-72, saya milad ke-45. Sebuah kombinasi dan kutak-katik angka yang penuh makna. Tapi bukan mistik, ya. Jangan nanti ada yang beli 4572 atau 7245 atau 1808 atau kombinasi di antara angka tersebut. Kalaupun benar, saya tidak ikut bertanggung jawab terhadap hadiahnya yang puluhan juta. Saya hanya ikut menikmati saja.

By the way, thanks so much buat @aiqabrago dan seluruh sahabat Steemians yang telah menerima saya menjadi bagian dari keluarga Steemians dunia.

You've got my attention.

judul yang cantik dipadukan dengan artikel yang mantap.. bravo @ayijufridar dan selamat milad

Terima kasih @iamrifk. Saya lihat belum ada judul dalam bentuk angka. Saleum.

Selamat hari milad untuk abang kita, bang @ayijufridar yang ke-45 😊
Semoga selalu dalam keadaan sehat wal afiat, serta selalu diberikan ide-ide cemerlang oleh Allah swt. agar bang @ayijufridar dapat selalu melahirkan karya-karya terbaik dan bermanfaat bagi bangsa dan negara.

MERDEKA!!!! ✊✊

Terima kasih @alvaro017 Morata. Doa yang sama juga buat @alvaro017 sekeluarga.

Selamat bertambah tua bg @ayijufridar

Terima kasih @amryksr. Tua dalam pikiran itu baik, kata pepatah. Tua wajah itu layeee, kata saya. Hehehehe.

Hahahahha.
Payah loen khem bg @ayijufridar

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 68465.88
ETH 3766.15
USDT 1.00
SBD 3.66