Al-Haadi | Allah Yang Maha Memberi Petunjuk

in #motivation5 years ago

Menggapai Cinta Allah Swt.

anemone-1533515__480.jpg

Source

Alhamdulillah. Segala puji hanya milik Allah Swt. Dzat Yang Maha Memberi petunjuk. Beruntunglah orang-orang yang mengikuti petunjuk-Nya karena ini merupakan kunci kebahagian dunia dan akhirat. Shalawat beserta salam marilah kita curahkan kepada baginda nabi Muhammad Saw yang telah memperbaiki akhlak umat manusia, juga kepada keluarganya dan kepada para sahabat.

Salah satu asma Allah adalah Al-Haadi, Allah Yang Maha Memberi petunjuk. “Ihdinash shiraatal mustaqim, tunjukilah kami kepada jalan yang lurus”. Kita sering memanjatkan doa ini. kita akan tersesat jika tidak mendapat petunjuk dari Allah Swt.

Contoh sederhana, ketika kita ingin memasuki hutan yang belum pernah kita pijak, kemudian kita dihadapkan dengan dua pilihan, masuk sendirian ke dalam hutan ataukah masuk dengan ditemani orang yang sudah tahu seluk beluk hutan itu? tentu kita memilih pilihan yang kedua karena lebih enak dan lebih selamatditemani orang yang mengerti hutan tersebut agar kita tidak tersesat.

drop-of-water-571956__480.jpg

Source

Demikian juga dengan hidup kita di dunia. Yang menyebabkan berat hidup di dunia ini adalah dengan sok tahu kita, lupa mengandalkan Dzat Yang Maha Tahu. Dengan sikap sok tahu dan kebodohon kita bisa menderita di dunia ini. dalam urusan mencari rezeki misalnya, sudah jelas Allah menjamin rezeki bagi seluruh makhluk-Nya, sudah jelas pula Allah Maha Pemberi Rezeki, Allah juga telah memberikan panduan cara menjemput rezeki-Nya, namun manusia selalu saja melupakan Allah Swt dan sibuk sendiri dengan caranya sendiri mengejar rezeki.

Allah Swt. Berfirman

“..Dan cukuplah Tuhanmu yang menjadi pemberi petunjuk dan penolong.” (QS. Al Furqan [25] : 31).

Dunia ini Allah yang ciptakan, Allah yang mengatur, memelihara dan menjaganya. Seluk beluk dunia dan segala isinya hanya Allah yang paling tahu. Maka dengan mengikuti petunjuk Allah Swt adalah jalan terbaik agar kita selamat dalam menjalani kehidupan dunia ini.

daisy-712892_1280.jpg

Source

Penting bagi kita untuk meminta petunjuk dari Allah Swt. Orang yang tersesat saja tetap Allah beri petunjuk, maka bagaimana mungkin orang yang meminta petunjuk malah disesatkan oleh Allah Swt. Mari kita tafakuri betapa Allah Maha Pemurah, telah melimpahkan petunjuk-Nya melalui jalan yang tidak pernah kita duga, bisa melalui kerabat kita, teman-teman kita, keluarga kita bahkan orang tua kita.

Dunia ini bagaikan hutan belantara yang penuh dengan marabahaya. Jika kita ceroboh dan tidak berhati-hati, maka kita akan tersesat dan akan terperosok pada malapetaka. Maka, mintalah petunjuk kepada Allah dengan penuh kesungguhan dan keyakinan, agar kita selamat dunia dan akhirat. Semoga kita tergolong ke dalam orang-orang yang diberi petunjuk oleh-Nya. Amin ya Rabbal’alamin

Oleh: Teuku Muammar Rival

Referensi: Ceramah KH. Abdullah Gymnastiar di YouTube, dengan tautan dibawah ini
https://m.youtube.com/results?search_query=aa+gym

U5ds6u_Gk12k_NSPX6232_EYv_Ursf12_ADY_1680x8400

@teukurival

Sort:  

Alhamdulillah,, I am really pleasant for your great post..

Thank you ,,Dear..
Allah Hafez...

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.13
JST 0.033
BTC 62875.13
ETH 3030.71
USDT 1.00
SBD 3.67