menu untuk berbuka puasa di bulan ramadhan disarankan pakan nutrisi

in #new6 years ago

Menu Buka Puasa yang Disarankan Pakar Nutrisi

image
Ilustrasi hidangan ramadan atau puasa.

TEMPO.CO, Jakarta - Biasanya orang berbuka puasa dengan minuman manis dan gorengan. Jenis hidangan yang mungkin membuat kenyang, namun belum tentu memenuhi kebutuhan nutrisi untuk memulihkan stamina.

Sejatinya memang hidangan berbuka puasa bertujuan untuk memulihkan stamina yang hilang setelah seharian berpuasa. Rachel Olsen, spesialis nutrisi dari Youvit, multivitamin gummy untuk dewasa pertama di Indonesia, menganjurkan minum air putih terlebih dulu saat berbuka puasa selama bulan Ramadan.

Jus buah tanpa gula (Depositphotos)

"Kalau ingin minum jus, sebaiknya pilih yang tanpa gula," ujar Rachel Olsen, melalui wawancara lewat surel dengan Aura. "Hal ini lebih baik dibandingkan teh dengan gula, jika Anda menginginkan sesuatu yang berasa manis saat berbuka."

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64485.37
ETH 3156.53
USDT 1.00
SBD 4.05