Ini Ceritaku Join Steemit. Kalau Kamu? (2)

in #steemit7 years ago (edited)

Screen Shot 2017-09-12 at 8.52.52 AM.png

Aku tidak sendirian dalam menyelami dunia Steemit ini.
Ada beberapa teman yang sama-sama memulainya dari nol.
Mereka berbagi cerita mengenai spesialisasinya masing-masing.

Ada Mas Nanda @doyanphotography yang sangat humble dan sering mengenalkanku ke Steemian lain, dia sering berbagi artikel mengenai fotografi. Foto-fotonya keren lho, bisa dilihat di blognya.

Kemudian Bung Yogi @yogifajri, yang satu ini ahli dalam bidang sejarah dan jago bercerita. Aku pribadi sangat senang mendengarkannya bercerita mengenai gedung-gedung tua di kota Semarang. Artikelnya pun banyak bercerita tentang sejarah Indonesia. Sangat bermanfaat.

Ada pula Tante Ririn @ririn. Tante cantik yang satu ini sangat rajin memposting kesehariannya dan berbagi cerita mengenai keluarganya. Banyak wejangan hidup yang aku dapatkan darinya.

Yang satu ini agak berbeda, dikelola oleh teman kantorku, @rkb berbagi cerita mengenai kegiatan sehari-hari di kantor. Kantor kami ini agak berbeda dari kantor biasa, ini adalah Ruang Karya Bersama. Kami di sini memiliki kegiatan berbeda-beda yang berbasis kreatif.

Ada pula Aida @aidasania, teman kerjaku. Meski masih sepantaranku, Aida ini sudah canggih mengelola perusahaan kecil di bidang jasa presentasi dan desain visual. Dia akan berbagi cerita mengenai dunia presentasi.

Kemudian ada Mas Berly, dengan akunnya @musikindonesia akan membagi cerita mengenai dunia musik. Selain bekerja sebagai seorang komposer, Mas Berly ini juga tergabung dalam sebuah band. Cerita selengkapnya bisa langsung dibaca di blognya.

Ada pula Kak Yudi. Akunnya diberi nama @fesbukan karena membuka Facebook menjadi hobi sekaligus pekerjaannya. Bagaimana ceritanya mungkin akan ia tulis nanti di blognya. Hehe

Nah, karena mereka mereka inilah akhirnya aku putuskan untuk terus melanjutkan berbagai aktifitasku di Steemit.
Seru sekali rasanya saling berbagi cerita dan bisa bermanfaat bagi orang lain. Bahkan mendapat reward sebagai bonusnya.

Itu dia ceritaku join Steemit.
Aku ingin dengar juga cerita kalian, ayo ceritakan ceritamu join Steemit di kolom komentar :D

prnjana banner steemit.png

Sort:  

Yeaaay! All the best sist! Makasih banyak ulasannya 👍👍👍

dengan senang hati mas Yogi :D
terus semangat berbagi tentang sejarah dan kota Semarang yaa mas

Terima kasih mbk @prenjana. awalnya aku join steemit juga belum mudeng apa-apa , tanya-tanya ke temen-temen Steemit dan akhirnya dijarin sama mas @aiqabrago untuk mengenal lebih dalam Steemit itu sendiri. Terima kasih mas @aiqabrago dan teman-teman @prenjana , @rkb, @fesbukan, @ririn, aidainsani, @yogifajri, @musikindonesia yang telah mensuport saya sampai sekarang.

sama sama mas Nanda
seneng yaa rame rame di sini ada barengannya :D

iya rame banget sekarang hehe

Makasih Sista.. aku udah diajari mainan Steemit.. belajar bareng terus yaaa 😀😀

sama sama kak Yudi. semangat terus yaa belajar Steemitnya

Terima kasih, kalian anak-anak muda yang begitu menginspirasi @prenjana, @yogifajri, @doyanphotography, @musikindonesia, @fesbukan, @rkb, @aidasania

selalu aku tunggu sharing dan info-infonya tante :D
terima kasih sudah menjadi inspirasi bagi anak muda untuk terus semangat

Terima kasih @prenjana
Good luck for us! ^^

sama sama Aida.
good luck and have a nice day!

thanks suriously you are doing a great job

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 62737.73
ETH 2925.66
USDT 1.00
SBD 3.50