KEINDAHAN HUTAN WISATA KOTA LANGSA

in #traveling6 years ago

Dear steemians
Berbagai alasan bagi kita untuk melakukan traveling terutama setelah lelah dalam melakukan aktivitas selama ini. Memilih lokasi wisata merupakan selera pribadi seseorang, bagi pecinta alam, saya akan mengajak anda untuk melihat hutan wisata kota langsa. Di kota kok ada hutan ya? Untuk menjawab pertanyaan ini, ikuti terus tulisan saya hingga akhir ya gan.
image
Hutan wisata Kota Langsa terletak tidak jauh dari pusat kota, hanya memerlukan beberapa menit perjalanan menggunakan mobil atau sepeda motor, hutan ini belum begitu familiar, namun untuk skala lokal, hutan wisata Kota Langsa sudah diketahui oleh banyak pariwisata, sehingga dihari-hari tertentu, hutan ini dikunjungi oleh banyak pelancong di seluruh penjuru Aceh.

Panorama alam yang masih asri dengan pemandangan yang hijau rangau, menjadi daya tertarik tersendiri untuk para pemuas hobi yang mencari tempat refresing yang segar tanpa polusi udara. Hutan yang penuh dengan pohon kayu yang besar-besar ini menyimpan pesona yang sangat indah.
image
pemandu wisata disini menyediakan fasilitas wisata yang indah, seperti Rumah Adat Aceh, Kolam dengan jembatan gantung, rumah satwa berbagai macam jenis, ada ular, unggas, buaya, tapi kalau soal kera, disini boleh dikatakan sangat bersahabat untuk menemani kita.
image
Walau tidak semua binatang ada disini, untuk kategori taman wisata dan kebun binatang sangat lumyan, bisa untuk menghilangkan strees bersama keluarga tercinta anda. Bila anda selama ini penasaran untuk melihat Rusa asli dari berbagai daerah, di lokasi wisata ini akan ada jawabannya, tidak hanya rusa lokal lho! Rusa dari daerah lain di tanah air juga di datangkan untuk menghiasi taman wisata kota Langsa.
image
Bukan hanya kebun binatang yang menjadi destinasi wisata Kota Langsa, ada juga rumah pohon, tapi tidak seperti rumah yang di bangun oleh suku primitif, arsitekturnya dikombinasikan dengan gaya moderen, sehingga ada kesan yang sangat menarik ketika anda mengabadikan moment ini bersama dengan pasangan atau teman anda.
image
Nah, bila anda belum pernah mengunjungi lokasi ini, segera atur jadwal rencana anda, ajak teman dan kerabat anda untuk menikmati sensasi yang berbeda dengan lokasi yang pernah anda kunjung sebelumnya, jangan lupa bawa camera dengan resolusi tinggi, dengan pengisian daya yang cukup, kalau tidak anda akan kecewa ketika berhadapan dengan momen indah, tetapi batre camera anda low, hehe.
image
Bagi pecinta reptil, disini juga ada ular phiton besar, ular ini bukan berasal dari langsa guys, tapi dari Nisam Antara Aceh Utara. Ular yang ditangkap oleh warga ini diserahkan kepada pihak terkait sebelum akhirnya diserahkan kepada kebun Binatang Kota Langsa.

Nah, bila teetarik dengan postingan saya silahkan upvote dan reestem.

Ikuti saya di @steem83

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 71141.42
ETH 3848.71
USDT 1.00
SBD 3.48